Rahasia Sampo Rambut Rontok dari Bawang Ampuh Atasi Kebotakan Ini Cara Membuatnya

By Grace Kencana Pranata, Senin, 12 Oktober 2020 | 11:35 WIB
Rambut Mudah Rontok dan Patah? Coba Rawat dengan Masker Lidah Buaya (fridaymagazine.ae/)

Penelitian menunjukkan, sejumlah produk alami membuat sampo dengan hasil yang menggembirakan.

Salah satu temuan yang lebih mengejutkan adalah bahwa mengoleskan sampo berbahan dasar bawang ke kulit kepala dapat menyebabkan pertumbuhan rambut.

Baca Juga: Rambut Tebal dan Hitam Pakai Minyak Kemiri, Bikin Sendiri di Rumah Yuk

Hasil penelitian yang diterbitkan Journal of Drug Delivery and Therapeutics menyebut, tentang "keajaiban" bawang merangsang pertumbuhan rambut.

Para ilmuwan dalam riset ini membuat sampo bawang dengan tahapan yang dilansir laman Express, sebagai berikut:

1. Kumpulkan 100 gram (sekitar 3,5 ons) umbi bawang merah segar.

2. Potonglah menjadi bagian-bagian kecil.

3. Ekstrak bawang merah disaring dengan cara menuangkannya di atas kain muslin.

4. Tambahkan ekstrak bawang (biasanya antara 1-3 mililiter) ke dalam sampo alami berbahan minyak kelapa, tumbuhan jarak, kayu putih, serta pembersih.

Baca Juga: 10 Tips Menumbuhkan Rambut Lebih Cepat dan Panjang dari Ahli Dermatologi

Ternyata dari penemuan ini mengungkap, saat dioleskan ke kulit selama lima menit -lebih lama dari sampo yang biasa, campuran tersebut tidak mengiritasi kulit.

Selain meningkatkan pertumbuhan rambut, sampo bawang juga memberikan lebih banyak nutrisi untuk folikel rambut, melembapkan rambut, dan kulit kepala yang kering.

Hasil penelitian di Journal of Dermatology menyajikan hasil pengujian atas keefektifan jus bawang merah dalam perawatan alopesia.