Tips Skincare untuk Kulit Kombinasi Menurut Ahli Dermatologi, Jangan Salah Penanganan!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 9 Oktober 2020 | 11:10 WIB
Tips Skincare untuk Kulit Kombinasi Menurut Ahli Dermatologi, Jangan Salah Penanganan! (freepik.com)

Stylo Indonesia - Masih bingung mencari tips skincare untuk kulit kombinasi yang tepat?

Tak perlu risau, tips skincare untuk kulit kombinasi ternyata tak sulit dilakukan.

Kali ini seorang ahli dermatologi bernama Dr. Sam Bunting pada channel Youtube miliknya membagikan tips skincare untuk kulit kombinasi.

Tips ini bisa menjadi solusi untuk para pemilik jenis kulit kombinasi yang bingung dalam merawat kulitnya; harus mengikuti bagian yang berminyak atau yang kering?

Baca Juga: Pilihan Base Makeup Ringan dan Tahan Lama untuk Kulit Kombinasi di Bawah 200 Ribu Rupiah

Yuk, simak tips skincare untuk kulit kombinasi menurut ahli dermatologi berikut ini!

#1. Tips Skincare untuk Kulit Kombinasi: Pemilihan pembersih wajah

Memilih pembersih wajah dengan tekstur gel tanpa busa berlebih bisa dilakukan bagi yang memiliki jenis kulit kombinasi.

Pembersih wajah dengan jenis ini dapat mengurangi risiko terjadinya iritasi pada kulit.

Hindari menggunakan pembersih wajah dengan klaim dapat menghilangkan minyak berlebih yang akan membuat kulit bagian pipimu menjadi lebih kering.