Kini Adem Ayem, Ratusan Ribu Warga China Ternyata Sudah Suntik Vaksin Corona Sejak Bulan Juli!

By Stylo Indonesia, Senin, 28 September 2020 | 14:25 WIB
Kini Adem Ayem, Ratusan Ribu Warga China Ternyata Sudah Suntik Vaksin Corona Sejak Bulan Juli! (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Vaksin virus corona sampai saat ini sangat dinanti oleh masyarakat dunia.

Pasalnya, pandemi virus corona ini tak kujung melandai bahkan terus mengalami peningkatan.

Tak heran kalau vaksin ini merupaan harapan satu-satunya untuk menyudahi wabah virus corona ini.

Namun siapa sangka China ternyata sudah duluan suntikkan vaksin corona ke warganya.

China mengklaim telah memperoleh "pengertian dan dukungan" dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebelum memulai program penggunaan darurat untuk kandidat vaksin corona (Covid-19), menurut laporan pejabat Komisi Kesehatan China, Jumat (25/9).

China telah memberikan vaksin virus corona eksperimental kepada ratusan ribu orang sejak Juli 2020 di bawah program penggunaan darurat yang disetujui oleh pemerintah China, sebelum keamanan dan kemanjurannya dibuktikan oleh uji klinis.

Beberapa ahli dan pengembang vaksin di Barat telah memperingatkan terhadap otorisasi dini vaksin virus corona sebelum uji coba tahap terakhir selesai.

Baca Juga: Wajib Hati-hati, Terungkap 7 Gejala Baru Covid-19 yang Perlu Diketahui

Zheng Zhongwei, seorang pejabat Komisi Kesehatan Nasional China mengatakan, kabinet China, Dewan Negara, menyetujui rencana uji coba untuk penggunaan darurat vaksin Covid-19 pada akhir Juni.

"Setelah persetujuan, kami mengomunikasikan dan memberi tahu perwakilan terkait dari kantor WHO di China dan memperoleh pemahaman dan dukungan dari WHO," katanya dalam konferensi pers.

CNN telah menghubungi kantor perwakilan WHO di Beijing untuk memberikan komentar.

China telah menjadi salah satu pemain terbesar dalam perlombaan global untuk mengembangkan vaksin virus corona.