Cara Mengatasi Bibir Hitam dengan 5 Pilihan Produk Perawatan Bibir, Cobain Yuk!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 22 September 2020 | 12:45 WIB
Cara Mengatasi Bibir Hitam dengan 5 Pilihan Produk Perawatan Bibir, Cobain Yuk! (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Penasaran ingin tahu cara mengatasi bibir hitam yang bikin gak pede dengan penampilan?

Tampilan bibir yang tak tampak merah merona memang kerap mengganggu penampilan sehingga banyak orang mencari cara mengatasi bibir hitam yang mereka alami.

5 pilihan produk perawatan bibir berikut ini bisa membantumu sebagai cara mengatasi bibir hitam.

Dengan rutin merawat bibir dengan lip balm, lip scrub, dan lip serum, bibirmu bisa tampak lebih cerah dan berwarna merah alami.

Baca Juga: Nggak Pede Bibir Hitam? Inilah Rekomendasi Lip Balm yang Bisa Mencerahkan!

Yuk, lihat ada apa saja 5 pilihan produk perawatan bibir sebagai cara mengatasi bibir hitam berikut ini!

#1. Pure Paw Paw Ointment

Pure Paw Paw Ointment (www.watsons.co.id)

Ointment ini merupakan salah satu jenis pelembap multifungsi yang bisa digunakan pada kulit sekaligus bibir.

Diformulasi dari buah-buahan segar yang difermentasi, bebas dari kandungan lilin dan pewangi buatan sehingga aman digunakan pada bibir.