Stylo Indonesia - Pori-pori besar dan komedo merupakan masalah kulit yang sering dialami oleh banyak orang.
Munculnya pori-pori besar dan komedo disebabkan oleh minyak, kotoran dan sisa makeup yang tersumbat di dalam kulit wajah.
Pori-pori besar dan komedo harus diatasi dan dirawat menggunakan skincare yang tepat secara rutin.
Jika tidak segara diatasi, kedua masalah kulit tersebut dapat menggangu tampilan wajah dan mengurangi rasa percaya diri.
Nah, kali ini Stylo akan memberitahu Stylovers rekomendasi produk skincare yang ampuh mengatasi pori-pori besar dan komedo dengan harga terjangkau.
Berikut pilihan skincare yang ampuh mengatasi pori-pori besar dan komedo di bawah 50 ribu rupiah.
Cobain yuk, Stylovers!
Baca Juga: Jadwal Eksfoliasi Kulit Wajah Sesuai Jenis Kulit, Wajib Tahu!
1. Pilihan Skincare yang Ampuh Mengatasi Pori-pori Besar dan Komedo di Bawah 50 Ribu Rupiah: Wardah Perfect Bright Creamy Foam
Bagi Stylovers yang memiliki masalah kulit seperti pori-pori besar, tersumbat, komedo dan kulit kusam, facial foam ini bisa jadi pilihan kamu.
Wardah Perfect Bright Creamy Foam mengandung double lightening action dan mineral clay yang dikenal dapat membersihkan minyak, kotoran hingga ke dalam pori-pori, mencegah timbulnya komedo sekaligus mencerahkan kulit wajah secara optimal.
Facial foam ini sangat cocok digunakan bagi Stylovers yang memiliki kulit kombinasi, kusam dan berminyak.
Wardah Perfect Bright Creamy Foam bisa Stylovers dapatkan dengan berbagai ukuran di minimarket, supermarket, beauty store dan online store sekitar 14 ribu hingga 25 ribu rupiah.
Baca Juga: 6 Kandungan Skincare yang Ampuh untuk Mengatasi Pori-pori Besar dan Kulit Berminyak, Cari Tahu Yuk!
2. Pilihan Skincare yang Ampuh Mengatasi Pori-pori Besar dan Komedo di Bawah 50 Ribu Rupiah: Emina Ms. Pimple Acne Solution Face Toner
Setelah melakukan double cleansing, gunakan toner untuk membersihkan, meringkas pori-pori, menyegarkan dan melembapkan kulit.
Emina Ms.pimple Acne Solution Face Toner bisa jadi pilihan kamu untuk mengatasi pori-pori besar, komedo dan jerawat.
Emina Ms.pimple Acne Solution Face Toner mengandung zinc gluconate dan witch hazel dikenal mampu mengecilkan pori-pori besar, mengontrol minyak berlebih, mengurangi komedo dan jerawat secara efektif.
Toner ini dapat Stylovers beli di minimarket, beauty store dan online store seharga Rp24.000.
Baca Juga: 5 Kebiasaan Buruk Penyebab Pori-Pori Besar pada Kulit Wajah, Cari Tahu Yuk!
3. Pilihan Skincare yang Ampuh Mengatasi Pori-pori Besar dan Komedo di Bawah 50 Ribu Rupiah: Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay Mask
Untuk perawatan mingguan, gunakan clay mask untuk membersihkan sel kulit mati, minyak dan kotoran secara optimal.
Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay mask bisa jadi pilihan kamu.
Clay mask ini mengandung ekstrak matcha yang dapat membersihkan minyak berlebih dan mengurangi komedo secara efektif jika digunakan secara rutin.
Masker ini mengandung 2x ekstrak matcha dan efek hangat onsen seperti sauna.
Kandungan bahan alaminya dikenal dapat membersihkan minyak berlebih penyebab pori-pori besar dan tersumbat, mengurangi komedo dan kulit kusam.
Gunakan masker pada wajah yang telah dibersihkan selama 3 menit 1-2 kali seminggu agar kulit bersih, cerah serta bebas dari minyak dan komedo.
Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay Mask dapat bisa didapatkan di minimarket, supermarket, beauty store dan online store sekitar 14 ribu hingga 20 ribu.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)