Gaya Rambut Kekinian yang Simpel Agar Penampilanmu Tetap Kece saat Pandemi

By Ristiani Theresa, Kamis, 17 September 2020 | 18:06 WIB
Gaya Rambut Kekinian yang Simpel Agar Penampilanmu Tetap Kece saat Pandemi (cleo.com)

Stylo.ID – Membahas soal gaya rambut memang nggak ada habisnya ya, Stylovers.

Seperti yang kita tahu, tren gaya rambut dari waktu ke waktu memang selalu berubah.

Namun di masa pandemi seperti ini, sebaiknya kamu tampil dengan gaya rambut yang simpel, deh.

Maka berikut ini adalah gaya rambut kekinian yang tetap simpel namun kece untuk menunjang setiap penampilanmu di masa pandemi.

Baca Juga: Inilah 3 Zodiak yang Paling Cocok dengan Gaya Rambut Wavy Bergelombang, Kamu Termasuk?

1. Gaya Rambut - Angular Curly Bob

Angular Curly Bob (amazon.com)

Model rambut ini lagi hype banget nih!

Kalau kamu tetap ingin punya potongan rambut bob, tapi gak mau terlihat monoton, kamu bisa coba ngasih efek keriting seperti ini.

Pasti wajah kamu jadi terlihat lebih fresh.

2. Gaya Rambut - Middle Part

Middle Part (allthingshair.com)

Gaya rambut belah tengah ini juga akan menjadi populer pada musim ini.

Seperti yang telah diketahui, gaya rambut middle part alias belah tengah ini tetap menjadi primadona dari tahun ke tahun.

Dinilai simpel dan nggak ribet, cocok nih buat penampilan sehari-harimu!

Baca Juga: Rambut Lepek? Coba 3 Gaya Rambut Sleek ini untuk Tampilan Lebih Elegan

3. Gaya Rambut - Ponytail

Ponytail (todaywelove.com)

Gaya rambut ponytail ini emmang tak lekang oleh waktu ya, Stylovers.

Dikenal sebagai gaya rambut tersimpel, kalian bisa tampil dengan aksesori seperti crunchy ataupun berikan sedikit tekstur bergelombang pada ujung rambutmu.

Simpel tapi tetap terlihat manis kan?

Baca Juga: Ternyata Inilah 3 Zodiak Paling Cocok Punya Gaya Rambut Lurus, Kamu Termasuk?

4. Gaya Rambut - Curtain Bangs

Curtain Bangs (thefashionspot.com)

Curtain bangs juga bakal menjadi tren di musim ini.

Gaya rambut dengan poni yang terpisah di bagian tengah dahi, ini terlihat seperti gorden yang sedang dibuka.

Bentuk poni ini lagi ngehits di kalangan seleb Hollywood karena cocok banget buat semua jenis rambut, mulai dari keriting, ikal, juga lurus.

Nah, cocok nih buat kalian!

5. Gaya Rambut - Sleek Hair

Gaya rambut sleek hair (Sumber pinimg.com,termix.net,brydie.com)

Gaya rambut sleek hair ini memang terkesan basah dan licin.

Nah, buat kalian yang ingin tampil lebih classy, sepertinya cocok dengan gaya rambut sleek ini. (*)