Ditemukan Keanehan di Tubuh Anak Semata Wayang Citra Kirana dan Rezky Adhitya yang Baru Berusia 1 Minggu Hingga Harus Kembali Masuk Rumah Sakit

By Stylo Indonesia, Selasa, 8 September 2020 | 14:36 WIB
Citra Kirana setelah melkahirkan anak pertamanya didampingi sang suami, Rezky Adhitya (IG Citra Kirana)

"Yang ada di pikiran aku kan masuk inkubator matanya ditutup sedih banget. Kalau mau ASI pumping," cerita Citra.

Citra cerita bahwa hari pertama Athar masuk rumah sakit, air mata keluar dengan sendirinya hingga bikin sang buah hati gelisah.

"Hari pertama aku galau sedih banget air mata keluar sendiri terus Atharnya juga gelisah ini kayanya ikatan batin antara ibu dan anak," cerita Citra.

Baca Juga: Umbar Tubuh Seksi Usai Melahirkan, Tampilan Vanessa Angel Pakai Crop Top Belahan Dada Terlihat Justru Bikin Salfok!

Bahkan semalaman yang seharusnya Athar tidur di dalam inkubator gagal akibat sang buah hati menangis semalaman.

Memasuki hari kedua Athar pun mulai tenang semalaman di inkubator.

"Baru saat itu aku menyadari ya ampun aku harus tenang sih terus yaudah pas udah hari kedua kita deg-degan banget harus cek darah untuk cari tau bilirubinnya udah berapa," cerita Citra.

Memasuki hari ketiga, hasil pemeriksaan darah pun keluar dan hasil bilirubin pun sudah di bawah 13.

Rezky pun mengungkap salut kepada Citra yang menjaga buah hatinya sampai tidak tidur semalaman.

"Gue salut banget sama mama ini makasih ya ma for being good mama," ujar Rezky.

Untungnya setalah 2 malam menginap di rumah sakit, Athar pun sudah bisa pulang ke rumah. (*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul  Baru Berusia 1 Minggu, Dokter Temukan Keanehan di Tubuh Anak Semata Wayang Citra Kirana dan Rezky Adhitya Hingga Harus Kembali Masuk Rumah Sakit,

Penulis : Gabriela Stefani