Cara Sederhana Membuat Pipi Tirus Dalam Sekejap Tanpa Operasi!

By Ristiani Theresa, Rabu, 19 Agustus 2020 | 14:00 WIB
Ilusi pipi terkesan lebih tirus (lifestyleclinic.sg)

Stylo.ID - Siapa sih yang nggak mau punya pipi tirus? hehehe.

Punya pipi tirus rupanya sudah menjadi dambaan bagi sebagian besar para wanita.

Tak heran deh jika berbagai cara rela dilakukan untuk memiliki pipi tirus.

Selain operasi plastik, rupanya kalian juga bisa mlakukan cara sederhana tanpa efek samping loh Stylovers, agar pipimu yang tembem terlihat lebih tirus.

So, berikut ini adalah empat cara sederhana untuk mendapatkan pipi tirus dalam sekejap!

Baca Juga: Pilihan Contour Palette yang Tahan Lama Agar Wajah Lebih Tirus di Bawah 150 Ribu

1. Potongan poni samping untuk membuat kesan pipi tirus

Cara yang kedua adalah pemilihan potongan poni yang tepat.

Poni ternyata juga bisa memberi efek meniruskan pipi, asal bukan poni lurus dan rata, ya Stylovers!

Nah, kalian bisa memilih potongan poni model samping yang menutupi sebagian kening dan tulang pipi.

Sesuaikan panjangnya poni dengan tulang pipi dan pipi tembemmu akan terlihat lebih tirus.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Lemak di Pipi Agar Wajah Lebih Tirus, Cobain Yuk!

2. Teknik makeup contouring/shading untuk membuat kesan pipi tirus

Nah, cara selanjutnya adalah dengan menggunakan teknik makeup contouring atau shading.

Teknik makeup yang satu ini memnag membutuhkan keahlian khusus.

Caranya, yaitu dengan menyesuaikan tehnik contouring atau shading sesuai dengan bentuk wajahmu.

Baca Juga: Pamer Foto Cantik Tirus Bareng Sejumlah Model, Wajah Nia Ramadhani Dituding Hasil Operasi Oleh Netizen?

3. Teknik makeup highlight untuk membuat kesan pipi tirus

Kalian juga bisa memanfaatkan teknik dalam bermakep yaitu dengan penggunaan highlighter untuk meniruskan pipimu yang tembem.

Caranya tarik garis menggunakan kuas dan foundation gelap dari telinga bawah sampai ke bawah sudut luar mata.

Aplikasikan bedak dan blush on, lalu beri highlight menggunakan shimmer warna terang tepat di atas tulang pipimu yang tembem.

So, dalam sekejap pipimu akan terlihat lebih tirus deh!

Baca Juga: Pilihan Contour Palette yang Tahan Lama Agar Wajah Lebih Tirus di Bawah 150 Ribu

4. Kuncir rambut model high ponytail untuk membuat kesan pipi tirus

Kuncir rambut model high ponytail untuk membuat kesan pipi tirusKetika kalian ingin menguncir rambut, sebaiknya biarkan beberapa helai rambut jatuh di dekat wajah.

Helaian rambut itu akan membingkai wajah dan menyamarkan pipi dan dagu sehingga wajah terlihat lebih tirus.

Dengan gaya rambut seperti itu akan memberikan kesan wajah yang lebih panjang dan tirus tentunya.

Untuk kalian yang berambut lurus, sisakan sedikit anak rambut di sekitar wajah agar menutupi sedikit pipi tembemmu.

Bagi kalian yang berambut ikal, coba trik ini dengan lebih dahulu mencatok rambut. (*)