Berani Tegur Pelanggan yang Tak Pakai Masker, Pegawai Stabucks Dapat Tips 1,5 Miliar, Sang Pelaku Malah Minta Bagian 50%

By Stylo Indonesia, Senin, 6 Juli 2020 | 14:33 WIB
Berani Tegur Pelanggan yang Tak Pakai Masker, Pegawai Stabucks Dapat Tips 1,5 Miliar, Sang Pelaku Malah Minta Bagian 50% (via Sky News)

Stylo.ID - Di masa pandemi seperti sekarang ini, masyarakat diwajibkan menggunakan masker saat beraktivitas ke luar rumah.

Penggunaan masker ini merupakan bentuk upaya dalam mengurangi penyebaran virus corona saat ini.

Meski pemerintah sudah memberikan imbauan soal penggunaan masker, ternyata masih banyak beberapa orang yang ngeyel dan tidak menaatinya.

Belum lama ini, viral seorang pelanggan Starbucks yang berani menegur pelanggan karena tak menggunakan masker.

Atas perbuatannya tersebut, pegawai Starbucks mendapatkan ang tips tambahan karena berani menegur pelaku yang tidak menggunakan masker.

Baca Juga: Lagi Viral: Video Ibu-ibu Asyik Joget TikTok di Jembatan Suramadu Jadi Sorotan Warganet

Uniknya, pelaku yang tidak menggunakan masker tersebut justru meminta jatah bagian karena pegawai Starbucks mendapatkan uang tips.

Melansir dari Daily Mail, pelanggan tanpa masker yang diketahui bernama Amber Lynn Gilles itu baru-baru ini meminta bagian kepada si pegawai Starbucks karena mendapat banyak tips karena berkasus dengannya.

Fakta tersebut sendiri terungkap lewat pernyataan yang disampaikan Gilles dalam wawancara bersama New York Times pada akhir pekan ini.

"Mereka memakai namaku, wajahku, dan memfitnahku," ujar Gilles dalam wawancara tersebut, sambil meminta setengah dari tips yang didapat oleh barista Starbucks bernama Lenin Guiterrez itu.

Baca Juga: Padahal Masih Pengantin Baru, Seorang Pria Meninggal Karena Corona Setalah 2 Hari Menikah dan 95 Tamu Undangan Positif Covid-19

Lebih lanjut, Gilles mengatakan bahwa dirinya juga akan menuntut orang yang membuat kampanye online pemberian tips kepada Guiterrez, Matt Cowan karena dianggap telah mencemarkan nama baiknya dengan melakukan fitnah.

"Aku menerima ribuan ancaman kematian akibat kampanye itu, mengecewakan. Ini sangat mengerikan," terang Gilles menambahkan.

Tips untuk Lenin Guiterrez di laman Gofundme (Gofundme)

Hingga Minggu (5/7) pagi, laman Gofundme pemberian tips kepada Guiterrez telah mencapai angka 105.240 dolar AS (sekitar Rp 1,52 miliar) yang terkumpul dari hampir 8 ribu donatur. (Nisa Stylo)

(*)

Artikel ini sudah tayang di Hai-Online.com dengan judul Pegawai Starbucks Dapet Tips Rp 1,5 Miliar karena Tegor Cewek Nggak Pake Masker, Eh yang Nggak Pake Masker Minta 50%

Penulis: Bayu Galih Permana