Menjaga kelembapan kulit dari dalam dengan banyak minum air juga nggak kalah penting!
Air sangat penting untuk menjaga kulit tetap halus dan lembut.
Jika kebutuhan tubuh terhadap air tak tercukupi, kulit akan lebih mudah kering dan kehilangan elastisitasnya, akibatnya keriput atau kerutan lebih cepat muncul.
Baca Juga: Bukan Pertanda Akan Menangis, Ini Penyebab Mata Kedutan Secara Ilmiah!
#4. Cara Mencegah Mata Keriput Sejak Usia 20-an: Antioksidan
Antioksidan merupakan kandungan yang sangat kuat dan ampuh untuk melawan penuaan terjadi pada tubuh kita.
Kamu bisa mendapat asupan antioksidan dari makanan sehat seperti sayuran hijau, buah-buahan, salmon, alpukat, kacang-kacangan dan biji-bijian, serta buah berry.
Sedangkan skincare yang kaya akan antioksidan biasanya memiliki kandungan utama berupa Vitamin C, Vitamin E, Acai, dan ekstrak Green Tea.