"Sebenarnya begini ya, aku kembali lagi pada hal yang kita rasakan dengan hati kita yang sebenarnya bahwa aku menginginkan mereka baik sama miminya (Krisdayanti), dekat sama miminya seperti mereka berdua dekat sama bundanya (Ashanty). Itu yang lebih diharapkan oleh semua orang," ungkap Raul.
"Tapi alangkah baiknya kalau bisa baik sama semuanya," ucap Deddy.
Raul langsung menanggapi dengan bahagia kalau omongan Deddy itu bisa terjadi.
"Alhamdulillah kalau itu terjadi. itu adalah satu anugerah yang terbesar dari Allah. Tapi kalau misalkan tidak sampai begitu dan mereka tidak menerima saya. Saya bersumpah tidak akan marah sedikitpun cuma hormati dan sayangi ibu mereka," ujar Raul. (*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di hot.grid.id dengan judul "Seret Nama Ashanty, Raul Lemos Berani Bersumpah Tak Bakal Marah pada Aurel dan Azriel, Asalkan Kedua Anak Tirinya Lakukan Hal Ini pada Krisdayanti" Editor: Candra Mega Sari