Stylo.ID - Seperti yang kita tahu, Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran telah menikah sejak tahun 2017 lalu.
Meski begitu, di usia pernikahan yang masih seumur jagung, hubungan rumah tangga mereka kerap diterpa isu tidak sedap.
Gosip keretakan rumah tangga Engku Emran dan Laudya Cynthia Bella sudah berembus lama.
Kabar keretakan itu semakin kuat berembus ketika Bella memosting Hari Raya Idul Fitri sendirian tanpa Engku Emran.
Benarkah rumah tangga mereka akan kandas?
Padahal, rumah tangga Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran memang masih terhitung belum lama.
Pernikahan baru seumur jagung, keduanya sudah diterpa rumor tak sedap.
Seperti dikabarkan belakangan ini, rumah tangga perempuan yang akrab disapa Bella tersebut renggang.
Bahkan, disebut-sebut Bella dan Engku Emran tak lagi tinggal seatap.
Kabar miring itu kian berembus kencang usai Laudya Cynthia Bella memutus hubungan dengan sang suami di media sosial.