Stylo.ID - Setiap orang memiliki bentuk wajah yang berbeda-beda.
Ada yang memiliki bentuk bulat, oval hingga kotak.
Tapi Stylovers, ternyata bentuk wajah bisa menunjukkan karakter seseorang, loh.
Baca Juga: Membaca Kepribadian Seseorang dari Warna Pakaian Favorit, Kamu yang Mana Nih?
Dikutip Grid.ID dari herbeauty, seorang ahli wajah Jean Haner memberi tahu tentang kepribadian seseorang yang bisa terlihat dari bentuk wajah.
#1 Bentuk Wajah Oval
Seseorang yang mempunyai bentuk wajah oval biasanya mempunyai kepribadian yang ramah dan juga bersahabat, selain itu, mereka membuat banyak orang merasa nyaman di hadapan mereka.
#2 Bentuk Wajah Diamond
Bentuk wajah ini dikenal dengan garis rahang yang lebih lebar, dan dagu yang tajam, disertai dahi yang sedikit menyempit.
Orang-orang dengan bentuk wajah yang seperti ini dikenal karena bossy, sangat detail terhadap suatu hal, dan memiliki keterampilan yang baik.