Stylo.ID - Sesi bercinta nampaknya akan sangat memuaskan jika pasangan sudah berhasil ejakulasi.
Namun, puncak rasa nikmat terkadang suka terganggu karena sperma yang tumpah dan berceran kemana-mana nih, Stylovers.
Sehingga beberapa cara perlu kamu lakukan untuk tetap bersih dan aman saat bercinta.
Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah Pilihan Gaya Bercinta Sesuai dengan Ukuran Mr.P Biar Makin Nikmat
Nah, khusus untuk Stylovers, berikut 7 cara mencegah sperma tumpah saat bercinta seperti yang dilansir Stylo.ID dari Intisari.ID:
1. Pastikan Miss V bersih
Pastikan jalan masuk Miss V bersih dari cairan pelumas buatan.
Hal ini penting karena bisa memperlambat laju sperma sekaligus mendorong keluarnya sperma dari Miss V.
2. Buang air kecil sebelum bercinta
Sebaiknya wanita buang air kecil dahulu sebelum berhubungan seks, sehingga sesudah pasangan ejakulasi masih ada waktu untuk relaks di tempat tidur.
Lagipula, jika kantung kemih wanita penuh selama berhubungan seks, sehabis itu pasti kamu ingin segera buang air kecil.
Akibatnya, makin banyak cairan ejakulasi yang keluar.
Baca Juga: Jangan Minder! Simak Teknik Bercinta untuk Wanita Gemuk Agar Sensasi Gairahnya Berlipat Ganda
3. Berpelukan
Berpelukanlah dengan pasangan selama beberapa menit setelah berhubungan seks.
Menurut WebMD, berbaring di tempat tidur selama 10-15 menit setelah intercourse, atau sebelum pergi ke kamar mandi, bisa membantu memberi kesempatan bagi sperma untuk mencapai leher rahim.
4. Ketahui masa subur
Jika wanita tahu sedang berada dalam masa subur dan sedang berovulasi, atau setidaknya menjelang ovulasi, coba lakukan hubungan seks sesering mungkin.
5. Pilihan posisi bercinta
Ada beberapa posisi tertentu yang bisa kamu coba untuk membantu peluang kehamilan.
Misalnya, posisi misionari atau masuk dari belakang (rear-entry atau doggy style).
Posisi ini membantu memastikan sperma disimpan sedekat mungkin dengan telur, sehingga tidak perlu berenang terlalu jauh menuju leher rahim.
Hindari posisi woman on top, karena gravitasi akan mempercepat keluarnya sperma dari Miss V dan membuatnya tumpah percuma.
Baca Juga: Ukuran Bukan Masalah, Simak Trik Bercinta Bersama Pria dengan Mr.P Kecil Agar Tetap Menggairahkan!
6. Foreplay
Lakukan foreplay sebelum berhubungan intim, agar kamu bisa mencapai orgasme.
Sudah banyak pakar medis yang mengatakan bahwa kontraksi otot yang terjadi saat wanita orgasme bisa membantu menarik sperma menuju rahim.
Foreplay juga membantu pria melakukan penetrasi, sehingga orgasme yang kuat bisa menghasilkan produksi sperma lebih tinggi.
7. Perhatikan posisi Mr.P
Pastikan ejakulasi terjadi saat Mr.P berada jauh ke dalam Miss V.
Setelah ejakulasi, coba pria jangan langsung mencabut Mr.P dari dalam vagina untuk memastikan ada waktu bagi sperma untuk berenang menuju leher rahim.
Pria boleh berdiri setelah penis tidak lagi ereksi.
Jadi, jangan sampai ada sperma yang tumpah percuma saat bercinta nanti malam ya, Stylovers! (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di Intisari.ID dengan judul "7 Cara Mencegah Sperma Tumpah saat Berhubungan Seksual"Penulis: Ade Sulaeman