Berduka di Tengah Pandemi, Nikita Willy Harus Rela Pemakaman Sang Ayah Sesuai Prosedur Jenazah Pasien Corona

By Stylo Indonesia, Rabu, 6 Mei 2020 | 14:38 WIB
Berduka di Tengah Pandemi, Nikita Willy Harus Rela Pemakaman Sang Ayah Sesuai Prosedur Jenazah Pasien Corona (Tribunnews.com)

Hal itu dikarenakan Hendry meninggal di rumah sakit rujukan wabah virus corona.

Ia menambahkan, hasil tes pemeriksaan Hendry juga menunjukkan negatif Covid-19.

Yora kembali menekankan, kalau Hendry Willy Syam meninggal karena sakit jantung.

Baca Juga: Pamer Kemewahan Perhiasan Brand Miliknya, Nikita Willy Tampil Teramat Seksi Pakai Dress Satin Belahan Dada Rendah

"Kata dokter hasil tesnya negatif Covid-19 dan sudah keluar."

"Bukan karena itu, tapi meninggal karena sakit jantung," ujar Yora Febrine.

Nikita Tak Bisa Temani saat Terakhir

Sementara itu, Nikita Willy merasa sedih karena tidak bisa menemani saat-saat terakhir hidup sang ayah.

Sebelum meninggal dunia, Hendry Willy Syam mendapatkan perawatan insetif di rumah sakit selama dua hari.

Selama dirawat, ayah Nikita Willy tidak bisa dijenguk karena rumah sakit tersebut adalah rujukan untuk pasien positif terpapar virus corona.

Yora Febrine mengungkapkan, jika Nikita Willy tidak bisa mendampingi ayahnya selama sakit.

Ia juga mengatakan, peraturan rumah sakit yang saat ini tidak memperbolehkan untuk menjenguk pasien.