Produk kosmetik lokal biasanya juga lebih mudah didapatkan dibandingkan dengan produk luar negeri.
Kosmetik lokal mudah Stylovers dapatkan di minimarket, supermarket, beauty store dan online store.
Sementara produk kosmetik luar negeri bisa Stylovers temukan di beauty store, department store, official store dan online store.
Biasanya produk kosmetik lokal dijual dengan harga yang lebih terjangkau daripada produk kosmetik luar negeri.
Produk kosmetik luar negeri memiliki harga yang lebih mahal karena pajak dan bea cukai yang harus ditanggung perusahaan untuk menjual barang impor.
Produk kosmetik lokal diformulasikan sesuai tipe kulit orang Indonesia yang tinggal di iklim tropis.
Sedangkan produk kosmetik luar negeri bisanya diformulasikan untuk orang yang tinggal di iklim 4 musim.
Produk kosmetik lokal maupun luar negeri sama bagusnya, semua kembali pada pilihan yang cocok pada pribadi masing-masing.
Jadi yang mana pilihanmu, Stylovers?(*)