Tips Belanja Online Saat di Rumah Aja Agar Tidak Tertipu, Cek Infonya Yuk!

By Diandra Jessica, Rabu, 6 Mei 2020 | 14:38 WIB
Tips belanja besar hemat saat pandemi Covid-19. (Pinterest.com)

Stylo.ID - Meskipun sedang di rumah aja untuk melawan covid-19, bisa juga loh Stylovers tetap stylish dan fashionable.

Melakukan mix and match dan foto OOTD (Outfit Out of The Day) untuk menambah aktifitas di rumah, bisa kamu upload di media sosial kamu.

Baca Juga: Intip Outfit Modis Ke Kampus Dengan Anting Lucu Untuk Wanita Gemuk

Namun jika kamu bosan dengan baju yang itu-itu saja, kamu bisa melalukan belanja online dengan banyaknya promo ramadan maupun lebaran.

Cara agar Stylovers tetap bisa belanja disaat pandemi Covid-19 dengan belanja di salah satu e-commerce kesayangan kamu.

Baca Juga: Pakai Pashmina Bikin Ribet dan Tidak Modis? Yuk Simak Tips Mudah Cara Memakainya

Lalu jangan lupa untuk cek diskon apa saja yang tersedia pada hari ini, namun beli jika dirasa kamu sedang butuh agar tetap bisa menghemat pengeluaran.

Setelah itu Stylovers bisa langsung cek toko pakaian atau kosmetik yang sedang kamu inginkan, perlu diperhatikan juga rating setiap toko.

Selain melihat rating setiap toko, Stylovers juga melihat jumlah penjualan serta testimoni dari orang-orang yang sudah membeli di toko tersebut, jika ada foto pendukung dari pembeli itu nilai plus untuk kamu melanjutkan beli atau tidak.

Baca Juga: Yuk Intip Masker Murah Harga Rp20 Ribuan Bikin Kulit Cerah Seketika

Khusus untuk membeli pakaian baik atasan maupun bawahan, Stylovers jangan lupa untuk cek bahan serta ukuran, jadi tidak akan timbul penyesalan jika barang sudah sampai.

Itu dia tips berbelanja online yang bisa kamu terapkan dan #DiRumahAjaBisaCantik. (*)