Stylo.ID - Serumah dengan mertua sangat wajar terjadi di awal pernikahan.
Namun, hal ini cukup merisaukan karena hasrat bercinta yang masih tinggi antara kamu dan pasangan.
Tentunya, saat bercinta kamu akan merasa kurang bebas karena harus melakukannya tanpa menggunakan suara yang membuat orang penasaran.
Baca Juga: Fakta Menakjubkan! Meghan Markle dan Pangeran Harry Tenyata Pernah Bercinta Tanpa Henti Setiap Hari
Eits, tapi jangan khawatir nih, Stylovers, coba simak 5 posisi bercinta tanpa suara yang telah Stylo.ID rangkum dari Sehatq.com ini yuk!
1. Posisi 69
Posisi ini memungkinkan mulut kamu dan pasangan tetap "sibuk".
Selain itu, saat melakukan aktivitas seksual dengan posisi 69, tubuh kamu dan pasangan hanya sedikit menimbulkan guncangan pada tempat tidur.
Sehingga, posisi ini dapat meminimalkan suara yang timbul.
Cobalah di posisi atas, dan bergantian dengan pasangan.
Sebagai alternatif, kamu dan pasangan bisa berbaring bersisian, saat melakukan posisi 69 ini.
2. Posisi berpelukan
Berbaringlah dengan menggunakan salah satu sisi tubuh sebagai penopang.
Dengan berbaring dan berhadapan dengan pasangan, keintiman kamu berdua pun semakin meningkat.
Selain itu, berhubungan seksual dengan posisi bercinta ini, tidak akan menimbulkan suara berisik.
Baca Juga: Fakta Mengejutkan! Ini 6 Hal yang Terjadi Bila Kamu Berhenti Bercinta
Sebab, posisi ini "mempersulit" kamu dan pasangan untuk melakukan goyangan tubuh yang terlalu cepat.
Ditambah lagi, dengan berhubungan seksual sembari berpelukan, kamu dan pasangan bisa berciuman dan saling berbisik.
3. Posisi duduk
Kamu bisa duduk tegak lurus, dan pasangan kamu duduk mengangkang, atau sebaliknya.
Posisi bercinta ini memudahkan stimulasi genital, dan membuat kamu berdua lebih dekat.
Baca Juga: Deretan Manfaat Bercinta di Pagi Hari, Praktekin dengan Pasangan yuk!
4. Posisi menyilang seperti gunting
Dalam posisi ini, kamu dan pasangan berbaring, dengan memposisikan area genital pada posisi tertentu, menyerupai gunting yang terbuka.
Posisi bercinta ini tidak membutuhkan banyak gerakan.
Jadi, kamu dan pasangan tidak akan mengguncang tempat tidur hingga menimbulkan kegaduhan.
Meski demikian, posisi ini memberikan sensasi yang tidak main-main.
5. Posisi doggy style versi berbaring
Kamu dan pasangan sudah tidak asing lagi dengan posisi bercinta doggy style.
Namun sudahkah kamu mencoba doggy style versi berbaring?
Untuk melakukan posisi bercinta ini, kamu dan pasangan merebahkan tubuh, dengan tumpuan pada perut.
Baca Juga: 3 Posisi Bercinta Agar Wanita Cepat Hamil, Pengantin Baru Wajib Tahu!
Kamu bisa mengambil posisi di atas, dan pasangan di bawah.
Agar punggung pasangan tidak sakit, kamu dan pasangan bisa meletakkan bantal di bawah perut.
Kamu dan pasangan pun bisa bertukar posisi.
Selamat mencoba Stylovers! (*)