Stylo.ID - Wabah virus corona yang melanda Indonesia membuat masyarakat harus melakukan berbagai aktivitas di rumah saja.
Mulai dari work form home, belajar dari rumah dan social distancing hingga tak bisa berkumpul bersama teman dan orang terkasih, kini dirasakan membuat banyak orang menjadi stres karena tak bisa beraktivitas seperti biasanya.
Yup, pandemi virus corona tak hanya membawa dampak buruk bagi kesehatan fisik namun juga bisa menyerang kesehatan mental banyak orang.
Stres dapat menyerang kesehatan mental seseorang yang harus ditangani dengan baik agar tidak sampai menjadi depresi.
Hal pertama yang wajib Stylovers lakukan agar terhindar dan mengatasi stres adalah berpikiran positif.
Selain itu, berikut 5 cara mengatasi stres di tengah wabah virus corona selama di rumah saja.
#1. 5 Cara Mengatasi Stres di Tengah Wabah Virus Corona Selama #DiRumahAja: Belajar Memasak
Daripada rebahan dan menonton film/drama sepanjang hari ditemani cemilan, Stylovers dapat belajar memasak.
Jika selama ini Stylovers jarang memiliki waktu untuk memasak, kali ini kamu dapat memanfaatkan waktu yang banyak sepanjang hari di rumah saja untuk belajar memasak.
Stylovers bisa belajar memasak lewat youtube dan mencoba belajar memasak menu baru.
Selain menambah ilmu baru, Stylovers juga bisa mengasah kreativitasmu dalam membuat sesuatu.
Stylovers juga bisa mencoba belajar memasak berbagai menu restoran favoritmu selama ini atau makanan dan minuman yang sedang viral di media sosial.
Baca Juga: Bukan Bulan April, Ahli Tarot ini Ungkap Ramalan Berbeda Kapan Berakhirnya Wabah Virus Corona
#2. 5 Cara Mengatasi Stres di Tengah Wabah Virus Corona Selama #DiRumahAja: Membersihkan Rumah
Jika selama ini Stylovers jarang dan tidak punya waktu untuk membersihkan semua sudut rumah, waktunya kamu melakukan hal tersebut selama di rumah saja.
Membersihkan rumah sama dengan berolahraga loh Stylovers yang dapat membakar lemak dan mencegah kelebihan berat badan selama di rumah saja.
Karena rumah yang rapi dan bersih akan membuat tuan rumah jarang terkena stres dan depresi.
Untuk menghindari kejenuhan, Stylovers dapat mendengarkan musik sembari membersihkan rumah.
Baca Juga: Waspada! Meski Diam di Rumah, Ternyata ada Risiko Penularan Virus Corona Lewat 3 Hal Sepele ini
#3. 5 Cara Mengatasi Stres di Tengah Wabah Virus Corona Selama #DiRumahAja: Berolahraga
Banyak orang mengalami kenaikan berat badan selama beraktivitas sepanjang hari di rumah saja.
Hal tersebut terjadi karena banyak orang malas bergerak dan mengonsumsi makanan instan, junk food yang tinggi gula dan lemak.
Tanpa disadari menjalani pola hidup yang tidak sehat selama di rumah saja dapat membuat Styovers juga gampang terkena stres loh!
Solusinya, Stylovers wajib melakukan olahraga apa saja minimal 45 menit hingga 1 jam 2-3 kali seminggu seperti zumba, cardio, squat, sit up ,push up dan lainnya.
Olahraga berfungsi untuk menjaga tubuh tetap fit, mencegah kelebihan berat badan dan meningkatkan sistem imunitas tubuh di tengah wabah virus corona.
#4. 5 Cara Mengatasi Stres di Tengah Wabah Virus Corona Selama #DiRumahAja: Merawat Diri
Stres dapat menimbulkan masalah kulit loh Stylovers seperti muncul jerawat, noda hitam, kulit kusam dan penuaan dini.
Nah, daripada Stylovers stres di rumah saja sepanjang hari kini waktunya kamu mamanfaatkan waktu luang yang banyak untuk merawat diri.
Mulai dari maskeran, luluran, menicure dan pedicure, mewarnai rambut hingga spa semuanya bisa kamu lakukan di rumah.
Dengan rajin merawat diri selama di rumah saja dapat membantu menjaga kecantikan dan kesehatan kulit tubuhmu.
#5. 5 Cara Mengatasi Stres di Tengah Wabah Virus Corona Selama #DiRumahAja: Membaca Buku
Selain menambah ilmu, membaca buku dapat mengusir rasa stres sepanjang hari di rumah saja.
Stylovers dapat membaca buku yang selama ini kamu beli dan tidak punya waktu untuk membacanya.
Untuk mengusir rasa bosan, Stylovers dapat membuat minuman untuk meningkatkan mood dan menciptakan suasana yang rileks dan santai saat membaca buku.
Carilah tempat duduk yang nyaman dan pencahayaan yang pas untuk membaca buku favoritmu.
Coba lakuin yuk, Stylovers!(*)