14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 7: Cara Mencuci Muka Pakai Alat Pembersih Wajah #DiRumahAjaBisaCantik

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 26 Maret 2020 | 17:23 WIB
14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 7: Cara Mencuci Muka Pakai Alat Pembersih Wajah #DiRumahAjaBisaCantik (joybuy.com)

14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 7: Cara Mencuci Muka Pakai Alat Pembersih Wajah #DiRumahAjaBisaCantik - Manual cleansing brush

JACQUELLE - Clean Pink Facial Cleansing Brush (beautybox.co.id)

 

Alat yang pertama yaitu kamu bisa menemukan sikat atau kuas pembersih wajah atau cleansing brush yang digerakan secara manual.

Kamu bisa membersihkan kulit wajah kamu menggunakan manual cleansing brush dengan cara yang mudah yaitu basahkan alat dengan air, tuang sabun cuci wajah di atas kuas, kemudian tempelkan ke wajah dan gosok perlahan.

Yang perlu diingat, karena kendali alat ini ada di tanganmu, jadi perhatikan juga ya Stylovers, soal tekanan dan gerakan ketika mencuci wajah menggunakan manual cleansing brush seperti alat di atas.

Dengan gerakan memutar secara perlahan ke seluruh wajah dan leher, manual cleansing brush dapat membersihkan kulit wajahmu hingga ke pori-pori dan menstimulasi peredaran darah pada kulitmu.

Setelah dirasa cukup, kamu bisa membilas kulit wajahmu, dan jangan lupa membilas cleansing brush yang telah dipakai dan simpan di tempat yang kering.

Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 2: Pentingnya Kebersihan Tangan Sebelum Menggunakan Skincare #DiRumahAjaBisaCantik