Selain hanya unggahan perdananya di instagram, potret BCL saat rayakan ulang tahun tanpa Ashraf Sinclair pun juga jadi sorotan.
Dalam foto yang dibagikan oleh akun Instagram sang ibu, saat itu BCL tengah meniup lilin bersama keluarga tercinta.
Tak ada perayaan yang meriah, acara tiup lilin BCL ini pun sudah menjadi mlmen bahagia di tengah sedih kehilangan suami tercinta.

Tampilan BCL saat rayakan ulang tahun perdana tanpa Ashraf Sinclair
Saat itu, wanita yang genap berusia 37 tahun ini tampil pakai busana bergaya santai dengan kaus yang dipadu dengan celana hot pants.
Wajahnya tampak polos tanpa menggunakan makeup serta rambut yang dibiarkan tergerai namun tetap terlihat cantik natural.
Tak lupa, di sebelahnya ada Noah Sinclair yang selalu setia menemani sang bunda dalam setiap waktu.