Biar Nggak Bosan #Dirumahaja Saat Hindari Virus Corona, Yuk Lakukan 3 Hal Ini yang Ampuh Mencegah Munculnya Jerawat

By Justina Nur Landhiani, Kamis, 19 Maret 2020 | 09:19 WIB
Biar Nggak Bosan #Dirumahaja Saat Hindari Virus Corona, Yuk Lakukan 3 Hal Ini yang Ampuh Mencegah Jerawat Muncul di Wajah (Freepik.com)

Stylo.ID - Merebaknya wabah yang diakibatkan virus Corona, tentu membuat banyak orang di dunia menjadi takut.

Meski begitu, kita juga bisa mencegah persebaran infeksi akibat virus corona dengan meminimalisir aktivitas di luar ruangan.

Baru-baru ini terdapat hashtag #dirumahaja yang kerap muncul di media sosial.

Hashtag tersebut ramai digunakan, untuk mengantisipasi persebaran virus corona, agar orang-orang mengganti kebiasaan berkerumun, berkumpul atau beraktivitas di luar ruangan, dengan beraktivitas di dalam rumah.

Baca Juga: Suaminya Terjerat Kasus Dugaan Penipuan, Intip Harga Ikat Pinggang yang Bikin Zaskia Sungkar Makin Modis Pakai Hijab Lilit, Mahal Nggak nih?

Nah untuk mengatasi rasa bosan di rumah aja, kamu bisa melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat, termasuk untuk kecantikan kulit wajahmu.

Yuk simak hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk mencegah jerawat muncul di wajah, agar tidak bosan selagi di rumah aja.

1. Mencuci sprei dan sarung bantal

Mencuci sprei dan sarung bantal (Freepik.com)

Sprei kasur dan sarung bantal ternyata bisa menjadi sarang bakteri dan tempat penumpukan kotoran jika tidak sering diganti dan dibersihkan.

Apalagi sarung bantal juga merupakan salah satu barang yang sering bersentuhan langsung dengan kulit wajah.

Nah selagi kamu bekerja dan beraktivitas di rumah, kamu juga bisa mengganti dan mencuci sarung bantal serta sprei kasur agar kulit tubuh dan wajah terbebas dari penyakit kulit.