Cara Makeup Ala Korea dengan Langkah Mudah, Yuk Intip!

By Annisa Suminar, Rabu, 26 Februari 2020 | 16:31 WIB
Cara Makeup Ala Korea dengan Langkah Mudah, Yuk Intip! (freepik.com)

Stylo.ID - Cara makeup ala Korea menjadi salah satu gaya makeup yang cukup diminati oleh masyarakat Indonesia.

Dengan kompleksi glowing dan natural, makeup ala Korea tetap membuat wajah terlihat semakin cantik.

Tak bisa dipungkiri, penggemar Kpop di Indonesia juga mempengaruhi tren kecantikan khususnya makeup.

Sehingga tak heran kalau makeup ala Korea ini banyak diaplikasikan oleh wanita milenial.

Baca Juga: Adu Gaya Makeup Korean Look Nagita Slavina vs Tasya Farasya

Namun sayangnya, meskipun hasil makeup ala Korea terlihat natural, namun tak semua wanita bisa mengaplikasikannya.

Beberapa wanita banyak yang merasa kesulitan dalam mendapatkan hasil makeup ala Korea.

Nah, kali ini Stylo akan memberikan cara makeup ala Korea dengan langkah mudah menurut Gyanda Agtyani.

1. Cara Makeup Ala Korea - Buat Alis Lurus

Cara Makeup Ala Korea - Buat Alis Lurus (freepik.com)

Salah satu langkah mendapatkan makeup ala Korea adalah membuat tampilan alis yang luru.

Yap, kalau Stylovers perhatikan, alis wanita Korea itu sebagian besar berbentuk lurus.

Untuk itu, kamu bisa membentuk alis kamu seperti wanita Korea untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Baca Juga: Awas Kedaluwarsa! Ketahui Arti Simbol Pada Skincare dan Makeup yang Wajib Kamu Pahami!

Seperti kalian tau, kalau orang korea itu alisnya lurus, jadi kalau kalian mau mendapatkan look seperti orang Korea, alisnya jangan dibuat terlalu archy. Karena biasanya kebanyakan dari mereka alis-alis lurus innocent gitu," jelas Gyanda.

2. Cara Makeup Ala Korea - Glowing Skin

Cara Makeup Ala Korea - Glowing Skin (freepik.com)

Wajah glowing menjadi ciri khas yang paling terlihat dalam makeup ala Korea.

Untuk mendapatkan kulit glowing, kamu harus sering merawat kulit wajah, Stylovers.

"Kedua, orang korea terkenal banget dengan glowing skin, jadi kalau kalian mau kelihatan seperti cewek korea, harus rajin-rajin ngerawat kulit," ungkap Gyanda.

Baca Juga: Hal yang Harus Diperhatikan Untuk Membeli Produk Makeup yang Tepat

Namun, untuk mendapatkan kulit yang glowing, kamu juga bisa menyiasatinya dengan menggunakan highlighter.

"Cara lain kamu juga bisa pakai highlighter biar jadi terlihat lebih glowing," tambahnya.

3. Cara Makeup Ala Korea - Ombre Lips

Cara Makeup Ala Korea - Ombre Lips (freepik.com)

Dan yang tak boleh ketinggalan dari makeup ala Korea adalah tampilan lipstik ombre.

Karena, ombre lips adalah ciri khas dari makeup wanita Korea.

"Langkah yang ketiga adalah ombre lips, karena ini adalah signature style cewek-cewek korea itu pakai ombre lips," tutur Gyanda kepada Stylo.

Baca Juga: Tips Agar Kulit Tidak Mudah Berjerawat Meski Pakai Makeup Setiap Hari

Kamu bisa menggunakan dua warna lipstik yang terang dan juga gelap untuk mendapatkan hasil ombre lips.

"Jadi kalau mau terlihat fresh kayak cewek-cewek korea coba combine dua warna lipstik, lipstik yang muda di bagian luar dan lipstik yang terang atau tua bagian tengah jadi keliatannya lebih fresh," tutupnya. (*)