Kesalahan Memakai Eyeshadow yang Sering Dilakukan Pemula, Apa Aja Sih?

By Cerysa Nur Insani, Sabtu, 15 Februari 2020 | 16:00 WIB
Kesalahan Memakai Eyeshadow yang Sering Dilakukan Pemula, Apa Aja Sih? (www.natashadenona.com)

#3. Kesalahan Memakai Eyeshadow yang Sering Dilakukan Pemula, Apa Aja Sih: Menggunakan Eyeliner Terlalu Tebal

Kesalahan Memakai Eyeshadow yang Sering Dilakukan Pemula, Apa Aja Sih: Menggunakan Eyeliner Terlalu Tebal (glamour.com)

Penggunaan eyeliner memang bagus dan bisa membuat mata menjadi tampak lebih tajam.

Namun, salah satu kesalahan yang sering dilakukan oleh pemula adalah menggunakan eyeliner terlalu tebal dan tidak menyesuaikan dengan bentuk matanya.

Setiap orang memiliki bentuk mata yang berbeda-beda dengan ukuran kelopak mata yang berbeda-beda pula.

Baca Juga: Tren Makeup 2020 Menurut MUA Iwwan Haroun: Pilihan Warna Eyeshadow, Bentuk Lipstik dan Look Dewy yang Lebih Bright Natural

Jika kamu memiliki kelopak mata yang kecil tetapi menggunakan eyeliner tebal, eyeshadow yang sudah kamu aplikasikan di kelopak mata justru akan tertutup dan tak terlihat.

Gunakan eyeliner dimulai dari garis tipis dan perlahan hingga mendapatkan ketebalan yang sesuai dengan ukuran kelopak matamu.