Hamil Besar, Shandy Aulia Tampil Cantik dengan Dress Transparan yang Jadi Sorotan

By Annisa Suminar, Jumat, 31 Januari 2020 | 18:25 WIB
Hamil Besar, Shandy Aulia Tampil Cantik dengan Dress Transparan yang Jadi Sorotan (instagram.com/shandyaulia)

Stylo.ID - Sosok Shandy Aulia memang tak pernah berhenti mnejadi perbincangan pulik.

Apalagi soal penampilannya yang kerap menjadi sorotan publik dan juga warganet di instagram.

Pasalnya, istri David Herbowo ini memang kerap berpenampilan stylish dengan gaya seksi dan juga terbuka.

Baca Juga: Nggak Pakai Baju dan Hanya Menggunakan Handuk, Tampilan Wajah Polos Shandy Aulia Setelah Mandi Jadi Sorotan

Apalagi kini dirinya tengah hamil besar sehingga setiap penampilannya pun semakin disorot.

Selama hamil anak pertamanya, Shandy Aulia justru kerap memperlihatkan tubuh ramping pakai busana yang seksi dan jua terbuka.

Seperti menggunakan lingerie hingga bikini yang menampilkan perut buncitnya yang tengah hamil besar.

Meskipun begitu, tampilan Shandy Aulia ini memang terlihat seksi dan tetap cantik.

Nah, kali ini wanita berusia 32 tahun ini kembali mencuri perhatian dengan tampilan terbaru yang diunggah melalui akun instagramnya.

Baca Juga: Sama-sama Hamil Anak Pertama, Lihat Tampilan Shandy Aulia dan Chacha Frederica dengan Perut Buncit Saat Foto Bareng

Tampilan Shandy Aulia (instagram.com/shandyaulia)

Dalam foto tersebut, Shandy Aulia tampak elegan dengan busana dress yang ia kenakan.

Saat itu, kesan elegan terlihat sata ia memilih dress transparan berwarna abu-abu yang sangat cantik.

Kesan transparan terlihat pada bagian dada dan juga lengannya sehingga memberikan kesan seksi.

Dress tersebut memiliki detail embellishment 3D dan juga bordir yang membuat tampilannya terlihat mewah.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Kembali Dikritik Netizen Saat Pakai Baju yang Sama dengan Shandy Aulia dan Kate Middleton

Enggan ribet, pemeran utama dalam film Eiffel I'm in Love ini memilih alas kaki model flat shoes dari Manolo Blahnik warna krem yang manis.

Kemudian, wajahnya tampak manis dengan tambahan makeup flawless yang minimalis serta rambut yang digerai natural.

Keseluruhan tampilan Shandy Aulia ini terlihat cantik dan elegan banget ya, Stylovers!

Menurut kalian gimana? (*)