Produk Skincare Mengandung Mawar Untuk Merawat Kulit Kering

By Livia, Jumat, 10 Januari 2020 | 16:00 WIB
Produk skincare mengandung mawar untuk merawat kulit kering. (sienablu.com)

Stylo.ID - Mawar dikenal memiliki banyak manfaat baik untuk kecantikan dan kesehatan kulit wajah dan tubuh. 

Bunga warna-warni ini sering digunakan sebagai bahan baku skincare dan makeup sebagai pelembab dan anti iritasi.

Berbagai brand skincare lokal dan internasional mengeluarkan produk skincare berbahan dasar mawar yang ditujukan khusus untuk merawat kulit kering hingga kulit sensitif. 

Berikut Stylo.ID rekomendasikan produk skincare berbahan dasar mawar yang mudah kamu temukan dipasaran untuk merawat kulit kering agar lembab dan sehat.

Baca Juga: Rekomendasi Eyeshadow Stik Merek Drugstore dengan Harga Terjangkau

#Produk Skincare Mengandung Mawar Untuk Merawat Kulit Kering: Sariayu Mawar Series 

Produk skincare mengandung mawar untuk merawat kulit kering: Sariayu Mawar Series (Cleansing Milk Rp15.000, Refreshing Toner Rp15.000 dan Pelembab Rp10.000). (shoope.co.id)

Sariayu mengerti akan kebutuhan setiap jenis kulit wanita Indonesia yang berbeda-beda, salah satunya adalah jenis kulit kering.

Maka dari itu brand lokal legend ini menciptakan rangkaian skincare untuk kulit kering yang terbuat dari mawar. 

Rangkaian produk ini terdiri dari cleansing milk sebagai susu pembersih, toner untuk menyeimbangkan pH kulit dan menyegarkan kulit serta melembapkan secara ringan kulit kering dan pelembap untuk melembapkan serta menutrisi kulit.

Stylovers bisa mencoba seluruh rangkaiannya dengan harga terjangkau yaitu cleansing milk seharga 15 ribu rupiah, toner seharga 15 ribu rupiah dan pelembap bisa didapatkan hanya dengan 10 ribu rupiah saja.

Baca Juga: Rekomendasi Foundation Stik Murah yang Cocok Untuk Semua Jenis Kulit

#Produk Skincare Mengandung Mawar Yang Bagus Untuk Kulit Kering: Korean Rose Sheet Mask

Produk skincare mengandung mawar untuk merawat kulit kering: Korean Rose Sheet Mask (Tony Moly Rp18.000, Innisfree Rp19.000, Nature Republic Rp18.000). (ulta.com, ebay.com, innisfreeworld.com)

Untuk perawatan mingguan, Stylovers bisa menggunakan berbagai macam korean sheet mask yang mengandung ekstrak mawar untuk merawat kulit kering secara mendalam. 

Tony Moly I'm Real Rose Sheet Mask merupakan masker tisu dari ekstrak mawar yang diklaim akan merevitalisasi kulit agar tampak lebih muda dan mengembalikan cahaya kulitmu, masker ini dijual 18 ribu rupiah. 

Innisfree My Real Squeeze Mask Rose berfungsi untuk mencerahkan, melembapan kulit secara mendalam terutama untuk kulit kering dan sensitive, masker Innisfree dapat ditemukan dengan mudah seharga 19 ribu rupiah.

Pilihan lainnya adalah Nature Republic Real Nature Mask Sheet Rose digunakan untuk melembabkan, menenangkan dan menyegarkan kulit dengan sensasi dingin yang bisa Stylovers coba seharga 18 ribu rupiah saja. 

Gunakan Korean Rose Sheet Mask minimal seminggu sekali, namun jika kulit terasa sangat kering maka dapat dipakai minimal seminggu tiga kali.

Baca Juga: Rekomendasi Online Shop yang Menjual Sepatu Lokal Untuk Melengkapi Tampilan Agar Makin Kekinian

#Produk Skincare Mengandung Mawar Yang Bagus Untuk Kulit Kering: Mustika Ratu Dan Viva Air Mawar 

Produk skincare yang mengandung mawar untuk merawat kulit kering: Mustika Ratu Air Sari Mawar Putih , Rp15.000 dan Viva Air Mawar, Rp7.000. (shopee.co.id)

Selain sheet mask untuk perawatan mingguan, Stylovers dapat menggunakan air mawar sebagai produk skincare multifungsi untuk merawat kulit kering. 

Terdapat dua pilihan air mawar yaitu Mustika Ratu Air Sari Mawar Putih dan Viva Air Mawar yang mudah kalian temukan di minimarket dan supermarket.

Mustika Ratu Air Sari Mawar Putih berfungsi sebagai toner, campuran masker wajah dan lulur tubuh untuk menambah kelembapan kulit dan masker kantong mata serta face mist.

Pilihan lainnya ada Viva Air Mawar, brand lokal legend ini menciptakan air mawar yang dapat digunakan sebagai toner, masker kantong mata, menenangkan kulit yang terbakar sinar martahari dan campuran masker dan lulur serta face mist juga.

Mustika Ratu Air Sari Mawar Putih dapat Stylovers beli seharga 15 ribu rupiah dan Viva Air Mawar dapat kamu coba dengan 7 ribu rupiah saja. 

Yuk, Stylovers pakai skincare mengandung mawar untuk merawat kulit keringmu dengan tepat.(*)