Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 2 Januari 2020 | 12:00 WIB
Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi (Dok. Stylo.ID)

Stylo.ID - Jogja merupakan kota yang menjadi salah satu destinasi wisata utama bagi banyak masyarakat Indonesia.Kekayaan budaya, keramahan masyarakat setempat, dan harga yang terjangkau menjadi beberapa dari banyak daya tarik kota ini sehingga wisatawan pun ingin kembali lagi ke Jogja.Salah satu oleh-oleh yang wajib dibeli ketika berkunjung ke Jogja adalah batik.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Belanja Makeup Murah dan Lengkap di Bandung, Pecinta Makeup Wajib Tahu!Yup, Kota Jogja merupakan salah satu sentra pengrajin batik terbesar di Indonesia dengan pilihan yang sangat beragam dan menarik.Ada banyak sekali tempat belanja batik yang tersedia di Jogja, tapi kamu pastinya tidak mau salah memilih tempat yang menjual batik dengan harga murah tapi tetap berkualitas tinggi kan?Yuk, simak rekomendasi tempat belanja batik murah dan berkualitas di Jogja yang wajib dikunjungi ini!

Baca Juga: Hobi Thrifting? Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Baju Bekas Super Murah di Bandung#1. Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Pasar Beringharjo

Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Pasar Beringharjo (jogja.tribunnews.com)
Pasar yang satu ini telah menjadi ikon Kota Jogja dan menjadi tujuan utama turis yang ingin berbelanja batik.Di dalam Pasar Beringharjo terdapat banyak penjual batik. Tak hanya baju atau kain batik, tapi juga tersedia aneka produk dari kain batik seperti taplak meja, seprei, sarung bantal, dan lainnya.Harga batik yang dijual di Pasar Beringharjo pun beragam dari yang sangat murah, sebaiknya kamu teliti saat memilih barang untuk mendapatkan batik dengan kualitas terbaik.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Belanja Baju Bagus dan Murah di Jakarta Pusat

#2. Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Hamzah Batik

Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Hamzah Batik (www.instagram.com/hamzahbatikofficial)
Toko batik terkenal yang berada di Jalan Malioboro ini juga dikenal dengan nama lain yaitu Mirota Batik.Di toko ini kamu bisa menemukan koleksi baju dan kain batik yang lengkap hingga aneka aksesoris khas Jogja dengan kualitas tinggi.Meskipun kamu tidak bisa menawar di toko ini, tak perlu khawatir karena harga produk batik yang ditawarkan di Hamzah Batik dimulai dari harga yang cukup terjangkau.

Baca Juga: Rekomendasi Tujuan Wisata Belanja Fashion di Bogor, Murah dan Berkualitas!#3. Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Rianty Batik

Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Rianty Batik (www.instagram.com/riantybatik)
Ingin mencari baju batik dengan model modern yang modis dan up-to-date? Rianty Batik bisa menjadi pilihan tempat belanja batik yang tepat buat kamu.Yup, toko batik yang satu ini memiliki koleksi baju batik modern yang modelnya kekinian dan sangat cocok digunakan oleh anak muda untuk penampilan kasual atau busana ke pesta.Untuk urusan kualitas tak perlu khawatir karena produk busana dari Rianty Batik sudah setara dengan busana butik.

Baca Juga: Rekomendasi Mall Tempat Belanja Baju Lengkap dan Berkualitas di Kota Bekasi

#4. Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Batik Winotosastro

Ini Dia Rekomendasi Tempat Belanja Batik Murah dan Berkualitas di Jogja yang Wajib Dikunjungi: Batik Winotosastro (www.instagram.com/batik_winotosastro)
Ingin membeli batik dari pengrajinnya langsung sekaligus melihat langsung proses pembuatan kain batik tradisional? Datanglah ke Batik Winotosastro.Di sini kamu bisa berbelanja kain batik tulis hingga batik cap yang merupakan hasil karya langsung dari pengrajin Batik Winotosastro.Bahkan, kamu juga bisa mendapatkan pengalaman belajar menggambar kain batik sendiri dengan bantuan para pengrajin di Batik Winotosastro.Nah, itu dia Stylovers rekomendasi tempat belanja batik murah dan berkualitas di Jogja yang wajib dikunjungi. Sudah tahu mau berbelanja di mana? (*)