Bertajuk Getuk Lindri, Hannie Hananto Pamerkan Koleksi Bergambar Makanan di Panggung 23 Fashion District

By Annisa Suminar, Minggu, 8 Desember 2019 | 11:15 WIB
Bertajuk Getuk Lindri, Hannie Hananto pamerkan koleksi bergambar makanan di panggung 23 Fashion District (Stylo.ID/Annisa Suminar)

Stylo.ID - Getuk jadi salah satu makanan tradisional yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia.

Jika kamu sering melihat getuk dalam bentuk makanan, namun berbeda dengan yang satu ini.

Kue-kue basah Indonesia adalah salah satu tradisi kuliner yang paling kaya di dunia, dan penuh dengan cita rasa yang kuat.

Kekayaan jenis masakannya merupakan cermin keberagaman budaya dan tradisi Nusantara yang terdiri dari sekitar 6.000 pulau berpenghuni, dan menempati peran penting dalam budaya nasional Indonesia secara umum.

Baca Juga: Batik Nyonya Indo by Priscilla Saputro Hadirkan Koleksi Bertajuk Heritage Embroidery pada Hari Pertama 23 Fashion District

Salah satu makanan tradisional yang cukup banyak disukai adalah Getuk.

Getuk menjadi inspirasi bagi seorang desainer Hannie Hananto dalam menciptakan koleksi busanannya.

Koleksi busana bertajuk Getuk Lindri yang ditampilkan oleh desainer Hannie Hananto dalam acara 23 Fashion District di Bandung (Stylo.ID/Annisa Suminar)

Begitulah koleksi yang ditampilkan oleh desainer Hannie Hananto dalam acara 23 Fashion District di Bandung pada hari pertama, Jumat (06/12/2019).

Ide makanan atau masakan Indonesia menggelitik untuk diangkat sebagai sumber inspirasi dalam koleksi bertajuk Getuk Lindri.

Koleksi busana bertajuk Getuk Lindri dari Hannie Hananto (Stylo.ID/Annisa Suminar)

Baca Juga: Allets by Stella Lewis Hadirkan Koleksi Batik Bertajuk Satriya dalam Pagelaran 23 Fashion District

"Kalau Designer biasa mengangkat tema dengan bahan daerah Tenun dan Batik, saya ingin berbeda dengan mengangkat tema makanan dan bahan Indonesia terutama Getuk Lindri," tutur Hannie Hananto.

Dalam koleksinya kali ini, Hannie Hananto mempersembahkan busana muslim dengan cutting dress, kaftan jacket, dan skirt.

Hannie Hananto mempersembahkan busana muslim dengan cutting dress, kaftan jacket, dan skirt (Stylo.ID/Annisa Suminar)

Tak lupa dihiasi dengan motif printing bergambar getuk yang menghiasi hampir setiap koleksinya.

Perpaduan warna-warna cerah khas getuk juga terlihat dalam busana yang ditampilkan di panggung 23 Fashion District.

Baca Juga: Koleksi Karya 10 Desainer Meriahkan Acara Opening Ceremony 23 Fashion District 2019

Koleksi busana dari Hannie Hananto bertajuk Getuk Lindri dihiasi dengan motif printing bergambar getuk (Stylo.ID/Annisa Suminar)

Koleksi Hannie Hananto ini lucu, ya Stylovers! (*)