Gaya Olla Ramlan ini dipadu dengan kerudung putih polos dan aksen pita hitam di pinggang.
Baca Juga: Aisyahrani dan Olla Ramlan Pakai OOTD yang Sama Persis, Netizen: Siapa Nih yang Ngikutin?
Mengenakan aksesori perhiasan berupa cincin, gelang dan juga bros, Olla Ramlan juga terlihat menenteng tas Hermes berwarna abu-abu.
Tas dengan bahan kulit bertekstur ini diduga adalah keluaran baru Hermes seri Ostrich.
Yap, benar saja. Tas mini dengan ukuran 28 cm ini adalah seri kelly 28cm sellier gris agate ostrich with palladium hardware.
Dilansir dari akun @hermes_selebritii, tas ini dijual senilai $36,500 atau setara dengan Rp 518.300.000 di situs madisonavenuecouture.com.
Wah, mewah banget ya! Bagaimana menurutmu, Stylovers? (*)