Intip Gaya Edgy Prilly Latuconsina dengan Ripped Jeans, Cocok untuk Hangout!

By Anastasia Wunardy, Jumat, 4 Oktober 2019 | 11:01 WIB
Gaya edgy Prilly Latuconsina saat pakai ripped jeans (instagram.com/prillylatuconsina96)

Stylo.ID - Bertubuh mungil dan berwajah imut membuat Prilly Latuconsina banyak digemari netizen.

Belum lagi, gaya busananya yang stylish nan kekinian juga menjadi salah satu faktor Prilly Latuconsina banyak jadi panutan, Stylovers.

Pengin lihat salah satu gaya Prilly Latuconsina saat bergaya edgy? Simak artikelnya berikut ini, ya!

Baca Juga: Bikin Pangling, Lihat Penampilan Terbaru Prilly Latuconsina dengan Makeup Bold yang Dinilai Mirip Bintang Hollywood

Melalui akun instagram pribadinya, Prilly Latuconsina seringkali bagi-bagi outfit yang sedang dikenakannya hari itu, Stylovers.

Gaya edgy Prilly Latuconsina saat pakai ripped jeans yang cocok untuk hangout (instagram.com/prillylatuconsina96)

Tak jarang, outfit yang dikenakannya pun menjadi perhatian banyak netizen karena dianggap stylish dan juga kekinian.

Pada foto satu ini contohnya, Prilly Latuconsina tampil edgy banget, nih.

Baca Juga: Bintangi Iklan, Prilly Latuconsina Tampil Cantik dengan Gaya Makeup Flawless

Ia terlihat kenakan atasan hitam yang dikombinasikan dengan menggunakan cardigan dan kemudian dipadu dengan ripped jeans pants, Stylovers.

Ripped jeans seperti yang dikenakan Prilly Latuconsina saat ini cocok banget untuk dijadikan outfit buat hangout karena santai namun tetap eye catching.

Prilly Latuconsina bergaya edgy dengan ripped jeans (instagram.com/prillylatuconsina96)

Untuk alas kaki, Prilly Latuconsina juga tampil sedikit berbeda, nih. Jika biasanya Prilly tampil dengan flatshoes, sneakers, atau heels, kali ini Prilly Latuconsina malah tampil kece dengan boots bernuansa hitam, loh. Keren banget, ya?

Baca Juga: Makin Berani Tampil Seksi, Prilly Latuconsina Pamer Perut Ramping dan Kaki Mulus Pakai Rok Belahan Tinggi

Sementara untuk wajahnya, seperti biasanya Prilly Latuconsina memilih makeup natural lengkap dengan gaya rambut berponi yang imut.

Stylovers, itu dia gaya edgy Prilly Latuconsina yang cocok untuk dijadikan outfit hangout. Selamat mencoba gaya kekinian satu ini! (*)