BCL yang biasa pakai crop top memamerkan perutnya yang ramping, kini memilih tampil seksi pakai mini dress.
Mini dress ketat bernuansa warna hitam ini sukses membuat gayanya makin seksi.
Ia memadukan busananya tersebut dengan pemakaian alas kaki berupa sepatu model mules bernuansa warna silver.
Baca Juga: Pamer Paha Pakai Gaun Belahan Tinggi, Tampilan Seksi BCL Jadi Sorotan Netizen
Tak lupa, sebuah tas berukuran besar bernuansa warna cokelat turut melengkapi gaya BCL kali ini.
Nggak hanya busananya, tampilan wajah BCL juga memesona.
Ia terlihat tampil simpel dengan gaya makeup natural.
Tampak aksesori berupa oversized sunglasses menjadi pilihannya untuk menyempurnakan gayanya kali ini.
Baca Juga: Lihat Tampilan Seksi BCL Pakai Mini Dress dengan Sneakers yang Jadi Sorotan
Rambut panjangnya yang bernuansa warna cokelat terlihat digerai sehingga tampilannya makin memesona.
Tentu saja penampilan BCL kali ini mengundang netizen untuk berkomentar di kolom komentar akun instagramnya, bahkan ada yang mengatakan kalau busana yang dipakai BCL kali ini adalah baju tidur.