Stylo.ID - Bicara soal fashion, Luna Maya dan Olla Ramlan sama-sama memiliki selera mode branded nan mewah.
Keduanya nggak pernah ketinggalan update fashion items terbaru, sehingga baik Luna Maya maupun Olla Ramlan sama-sama patut diberi label sosialita.
Dikira sarung, intip beda gaya Luna Maya dan Olla Ramlan kenakan rok motif tartan dengan harga fantastis!
Baca Juga: Foto di Bandara Abu Dhabi, Olla Ramlan Pakai Sweater dengan Harga yang Tak Biasa
Luna maya kala itu menjadi host dalam sebuah acara stasiun televisi swasta.
Tampil simpel dengan kaos putih, Luna Maya terlihat memakai rok potongan maxi dengan motif tartan.
Rok berwarna hijau ini sekilas memang terlihat seperti sarung, namun siapa sangka harganya selangit.
Baca Juga: Selain Bunga dan Kue, Luna Maya juga Dapat Deretan Kado Ulang Tahun Mewah !
Luna Maya pun memadukannya dengan sepatu sandal warna coklat muda beraksen stud emas.
Beda lagi dengan Olla Ramlan, nih, Stylovers.
Artis yang kini telah resmi berhijab tersebut memadukan rok serupa dengan blus putih.