Stylo.ID - Via Vallen, penyanyi dangdut muda Indonesia yang namanya kian melejit setelah meng-cover beberapa lagu ternama ke musik koplo.
Nggak heran, kini setelah namanya melambung, Via Vallen juga kerap tampil dengan paduan fashion items branded nan mewah.
Jadi pedangdut sukses, lihat gaya mewah Via Vallen pakai sepatu belasan juta dengan tas koper puluhan juta rupiah!
Pada hari Senin (19/02/2019), Via Vallen mengunggah foto OOTD di sosial media Instagram-nya.
Via Vallen tampil dengan atasan berupa kemeja putih dengan outer unik potongan asimetris dipadu tumpukan bahan kain bertekstur.
Gaya Via Vallen ini dipadu dengan legging hitam dan sepatu sneakers putih model strap.
Via Vallen terlihat menyeret koper yang digunakannhya, berwarna coklat dihiasi motif monogram.
Via Vallen merias wajahnya dengan makeup natural nan flawless, menata rambutnya yang panjang dengan model wavy hair.
Ternyata, meski terlihat simpel, sepatu dan tas yang dikenakan Via Vallen ini harganya capai puluhan juta rupiah loh!
Sepatu yang dipakai Via Vallen ini adalah lansiran merek Louis Vuitton seri Frontrow Sneakers.
Sepatu Via Vallen ini terbuat dari kulit domba yang dihiasi aksen velcro straps dan motif monogram.
Terinspirasi dari sepatu tenis klasik, model ini sepatu Via Vallen ini dilengkapi logo Louis Vuitton warna emas di outsole-nya.
Baca Juga: Via Vallen Tampil Memukau dengan Busana Motif Batik Tulis Merak di Opening Ceremony Asian Games 2018
Harga dari sepatu Via Vallen ini adalah $790 atau setara dengan Rp 12.000.000! Wow.
Nah kalau tas koper yang dibawa Via Vallen ini juga merupakan lansiran merek Louis Vuitton nih, Stylovers.
Tas koper dengan seri Horizon 70 ini merupakan tas koper kolaborasi Louis Vuitton dan Marc Newson, seorang desainer industri.
Tas koper yang dilengkapi roda dibawahnya ini terbuat dari bahan kanvas dengan motif monogram LV yang khas.
Tas koper Via Vallen ini dijual senilai $3,900 atau setara dengan Rp 56.000.000. Wah fantastis banget ya!
Bagaimana menurutmu tampilan Via Vallen kali ini, Stylovers? (*)