Stylo.ID - Stylovers, tahu nggak sih kamu rahasia di balik suksesnya media fashion beauty Stylo.ID?
Tak lain dan tak bukan adalah orang-orang hebat yang telah bekerja keras hingga Stylo.ID seperti sekarang ini.
Diusianya yang menginjak 1 tahun, kali ini Stylo.ID akan memperkenalkan kamu dengan tim-tim yang bekerja di media naungan Kompas Gramedia ini.
Nah, salah satunya adalah reporter yang bernama Dinda Tiara Alfianti.
Baca Juga: Stylo Indonesia Mencari Stylo Bebs Angkatan Pertama di #1StyloAnniversary
Yap, Dinda Tiara Alfianti adalah salah satu sosok jurnalis yang mengisi kanal di Stylo.ID.
Wanita yang kerap disapa Dinda Stylo.ID ini telah menghasilkan banyak tulisan artikel dengan hits yang tidak sedikit.
Dua tahun pegang kanal fashion beauty, tepatnya pada tanggal 1 Agustus 2017, membuat Dinda semakin terampil dalam membuat sebuah artikel.
Jadi, nggak heran kalau artikel yang ia buat selalu melejit.
Tapi Stylovers, siapa sangka di balik keterampilannya bekerja sebagai seorang reporter fashion beauty, ia melewati proses yang cukup panjang, loh.
Wanita yang lahir di Jakarta 12 Maret 1994 ini ternyata sudah bercita-cita menjadi seorang jurnalis sejak kecil.
Hal ini dikarenakan sang ayah juga berprofesi sebagai pemburu berita.
Sebelum terjun di Stylo.ID, Dinda ternyata mengawali karirnya sebagai jurnalis infotainment di salah satu program TV swasta pada tahun 2016.
Statusnya sebagai seorang jurnalis membawanya belajar untuk mencari berita sesuai fakta yang ada di lapangan.
Setelah banyak belajar soal liputan di lapangan, akhirnya Dinda mencoba pengalaman baru di tempat lain.
Baca Juga: Kisah Iwwan Haroun, dari Beauty Advisor Laki-laki Pertama Hingga Menjadi Makeup Artist Profesional
Tepatnya pada Agustus 2017 Dinda bergabung dengan Grid.ID, portal berita selebriti yang cukup populer.
Eits, ternyata di Grid.ID Dinda ditempatkan pada kanal fashion beauty yang tidak pernah ada pengalaman sebelumnya.
"Ternyata saya diberi tantangan baru untuk masuk ke kanal fashion dan beauty, padahal tidak pernah ada sedikit pengalaman tentang itu. Tapi, akhirnya saya mencoba untuk mulai di bidang fashion beauty," kata Dinda Tiara Alfianti.
Setahun berjalan di Grid.ID, akhirnya lahirlah sebuah brand baru di Kompas Gramedia media khusus fashion beauty yang bernama Stylo.ID.
Punya keterampilan yang baik, akhirnya Dinda dipindahkan dari Grid.ID ke Stylo.ID hingga saat ini.
Tak hanya jadi seorang jurnalis, di Stylo.ID Dinda juga diberi mandat untuk menaikan traffic dengan strategi yang ditentukan oleh head editor.
Berkecimpung di dunia media dengan kanal fashion beauty, tentunya Dinda memiliki banyak pengalaman seru.
Salah satunya adalah bisa menikmati busana rancangan desainer ternama serta mengetahui tren mode dan kecantikan terkini.
Ia mengaku selama liputan sangat senang karena bisa menikmati langsung busana karya desainer dalam fashion show secara langsung.
"Saat liputan fashion show dan melihat langsung bagaimana karya desainer tanah air yang luar biasa secara lebih dekat dan merasakan bagaimana serunya liputan fashion week" tuturnya.
Di luar banyaknya pengalaman suka yang ia lewati, Dinda juga memiliki duka yang pernah ia alami.
Ia mengaku kalau deadline jadi salah satu duka yang kini sudah menjadi rutinitasnya.
"Deadline tiap jam, apalagi kalo ada event artis dadakan. Harus siap diganggu liburnya dengan kewajiban ngartikel dimanapun dan kapanpun," tambah Dinda. Semua usaha dan kegigihannya berhasil membuat nama Dinda Tiara jadi salah satu jurnalis terampil di Stylo.ID. (*)