Hadirkan Tren Warna Rambut Milenial, L'Oréal Professionnel Luncurkan Pewarna Rambut MAJI Fashion

By Mreizghi Alvio Linchia, Selasa, 30 Juli 2019 | 18:27 WIB
Hadirkan Tren Warna Rambut Milenial, L'Oréal Professionnel Luncurkan Pewarna Rambut MAJI Fashion (Dok. L'Oreal)

Baca Juga: Tren Model Rambut 2019 dari Education Director L'Oreal Indra Tanudarma

Dari penelitian Google Trend Indonesia, kata kunci Balayage Ash Brown naik sampai 120% diikuti dengan Ash Grey Hair hingga 60% selama setahun terakhir di Indonesia.

MAJI Fashion dari L'Oréal Professionnel ini hadir dalam nuansa warna pastel dan matte, termasuk didalamnya 16 shades terbaru.

Diluncurkan eksklusif di Asia, MAJI Fashion yang merupakan pengembangan dari Majirel ini dikreasikan sesuai dengan persona masing-masing konsumen, dibagi menjadi 4 karakter besar.

Baca Juga: 4 Ilmuwan Wanita Diberi Penghargaan di Ajang Perayaan 15 Tahun L'Oreal - UNESCO for Women in Science Awards

Karakter gaya tersebut adalah; Sophisticated, Fashionably Chic, Street Style, dan Daring Darling.

4 influencer yang jadi representasi karakter gaya MAJI Fashion (Dok. L'Oreal)

Sophisticated sendiri adalah perpaduan warna yang menghasilkan karakter wanita feminin dan wanita karir yang menyukai tampilan elegan serta berkelas. Gaya ini diwakilkan Monita Tahalea

Fashionably Chic merepresentasikan wanita yang menyukai warna pastel, menyukai gaya yang playful, effortless dan tetap stylish. Gaya ini diwakilkan Stephanie Rose.

Baca Juga: 4 Ilmuwan Wanita Diberi Penghargaan di Ajang Perayaan 15 Tahun L'Oreal - UNESCO for Women in Science Awards

Street Style, tipe karakter wanita dengan boyish style, casual dan santai. Gaya ini direpresentasikan Hellua Puspoyo.

Sedangkan Daring Darling adalah tipe wanita edgy yang berkarakter kuat serta suka mengeksplorasi gaya yang anti mainstream. Gaya rambut ini direpresentasikan Tanayu Djanuismadi.

Dalam pengaplikasiannya, deretan salon L'Oréal Professionnel akan dimentor oleh Min Kim sebagai International Guest Hairdresser.

Baca Juga: L'Oréal Luncurkan Oleoshaping Untuk Mempermudah Penataan Rambut

Tampilan dengan MAJI Fashion ini sendiri akan tersedia di salon-salon L'Oréal Professionnel mulai bulan Agustus 2019, dengan harga dimulai dari Rp 750.000.

Tertarik mencobanya, Stylovers? (*)