Stylo.ID - Stylovers, kamu pasti kenal dengan chef cantik nan seksi satu ini, dong?
Yap! Chef Farah Quinn namanya. Di berbagai unggahan foto selfie di akun instagram @farahquinnofficial, juru masak satu ini selalu saja memiliki gaya makeup yang bisa dikatakan sangat khas, Stylovers.
Pengin tahu ciri khas seperti apa yang selalu jadi andalan Farah Quinn? Yuk, simak artikelnya yang telah disiapkan khusus untuk kamu!
Baca Juga: Selain Maia Estianty, Farah Quinn Juga Pernah Tampil Modis dengan Jaket Mewah Puluhan Juta
Salah satu gaya makeup andalan yang bisa dikatakan menjadi ciri khas makeup dari Farah Quinn adalah eyeliner hitam pada bagian bawah matanya.
Hal ini tampaknya menjadi salah satu ritual paling penting dalam setiap makeup Farah Quinn baik natural maupun bold.
Bentuk matanya pun cocok banget dengan gaya eyeliner seperti ini ya, Stylovers?
Baca Juga : Tampil Stylish dengan Sendal Gladiator yang Nyaman ala Farah Quinn
Gaya makeup Farah Quinn selanjutnya adalah lipstik nude.
Meski suka tampilan mata yang bold pada bagian mata dengan mengenakan eyeliner hitam pada bagian garis bawah mata, Farah Quinn ternyata gemar tampilan yang lembut pada bagian bibirnya, Stylovers.
Hal itu terlihat dari beberapa unggahannya yang sering mengenakan lipstik nude berwarna muted pink dan juga cokelat nude.
Baca Juga : Gaya Makeup Ranty Maria Mantan Pacar Ammar Zoni, Natural Hingga Bold!
Terakhir, Farah Quinn juga gemar mengenakan blush on pink yang semu untuk memberi sedikit warna di kulitnya.
Voila! Itu dia 3 gaya makeup Farah Quinn yang bisa jadi inspirasi kamu. Selamat mencoba, Stylovers! (*)