Trik Agar Makeup Awet Tahan Lama untuk Kamu yang Punya Kulit Wajah Berminyak, Simpel Banget Ternyata!

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 22 Mei 2019 | 14:02 WIB
Trik agar makeup awet tahan lama untuk kamu yang punya kulit wajah berminyak, simpel banget ternyata! (Freepik.com)

Stylo.ID - Perlu trik tersendiri agar makeup kamu awet tahan lama, khususnya untuk kamu yang punya kulit wajah yang berminyak.

Yap, jenis kulit yang berminyak biasanya akan punya permasalahan terhadap makeup yang mudah luntur.

Jenis kulit wajah berminyak biasanya dipicu oleh lapisan sel kulit yang ekstra aktif dalam menghasilkan sebum.

Baca Juga: Lihat Tampilan Sederhana Sarwendah dengan Makeup Super Tipis Sambil Bawa Tas Ratusan Juta Rupiah

Tentu saja jika tidak dirawat secara benar, maka jenis kulit berminyak rentan akan timbulnya jerawat dan komedo.

Paling jadi persoalan ialah memulas makeup di atas jenis wajah yang gampang berminyak dan berkeringat.

Salah sedikit saja, hasil makeup bisa mudah luntur dan teksturnya menjadi cakey.

Baca Juga: Buka Bersama dengan Ibu dari Ani Yudhoyono, Penampilan Annisa Pohan dengan Makeup Super Tipis Sukses Jadi Sorotan Netizen

Nah, daripada penasaran, berikut trik agar makeup awet tahan lama untuk kamu yang punya kulit wajah yang berminyak.

1. Trik Agar Makeup Awet Tahan Lama untuk Kamu yang Punya Kulit Wajah yang Berminyak - Mulailah Menggunakan Primer

Trik Agar Makeup Awet Tahan Lama untuk Kamu yang Punya Kulit wajah yang Berminyak - Mulailah Menggunakan Primer (Freepik.com)

Saat melakukan riasan makeup pada kulit berminyak, kamu harus memulainya dengan mengoleskan primer.