Pemilihan hijab pasmina berwarna senada membuat tampilannya matching, serta tambahan bros mewah dari Chanel menambah kesan mewah.
2. Tips Modis Lebaran 2019 : Inspirasi Gaya Hijab Syar'i Untuk Lebaran ala Alyssa Soebandono - Brukat Dress
Tampil saat lebaran menggunakan busana brokat tidak ada salahnya Stylovers.
Pilihlah bahan brokat yang simpel dan ringan sehingga memudahkan kamu dalam bergerak saat lebaran nannti.
Kali ini, inspirasi gaya hijab syar'i untuk lebaran ala Alyssa Soebandono datang saat ia memilih brukat dress yang cantik.
Baca Juga : Unggah Foto Terbaru, Alyssa Soebandono Kembali Tampil Syar'i dengan Bros Mewah Jutaan Rupiah
Pemilihan warna biru sukses membuat tampilannya terlihat anggun dan sangat cantik.
Untuk melengkapinya, pasmina satin berwarna abu-abu dan biru dengan gaya syar'i ini sangat sempurna.
3. Tips Modis Lebaran 2019 : Inspirasi Gaya Hijab Syar'i Untuk Lebaran ala Alyssa Soebandono - Embellishment Brukat Dress
Nggak melulu menggunakan warna polos, kamu juga bisa pakai busana dress dengan embellishment brukat yang cantik.
Seperti tampilan Alyssa Soebandono kali ini misalnya.
Baca Juga : Posting Foto Terbaru dengan Rok Kekinian, Alyssa Soebandono Kenakan Tas Mewah Puluhan Juta
Nggak cuma brukat dress, Alyssa Soebandono juga pernah tampil anggun dengan brukat dress yang memiliki embellishment pada beberapa bagiannya.
Tak hanya itu, dress tersebut memiliki perpaduan warna hitam dan gold sehingga terlihat glamour.
Dalam foto ini Alyssa Soebandono menggunakan hijab segi empat yang dibentuk dengan gaya syar'i sehingga makin anggun. (*)