Stylo.ID - Beberapa kesalahan teknik baking makeup justru dapat membuat wajah kamu terlihat keriput saat melakukannya nih.
Teknik baking pada makeup pasti semua wanita sudah familiar dengan teknik seperti ini pada area kulit bawah mata.
Teknik baking menjadi tren yang diikuti para wanita untuk menutupi warna gelap pada kulit area bawah mata agar tampilan makeup menjadi lebih sempurna tanpa cela.
Baca Juga : Ini Gaya Makeup Favorit Caca Tengker yang Mirip dengan Sang Kakak Nagita Slavina, Cantik Banget!
Para beauty blogger adalah yang membuat teknik baking ini diikuti para wanita saat bermakeup.
Kemudian, teknik baking dimulai dengan mengaplikasikan lapisan tebal bedak tabur pada area kulit area bawah mata, batang hidung, dahi, dan dagu selama 10-15 menit lalu dibersihkan dengan menggunakan brush halus.
Buat kamu yang sering melakukan teknik baking seperti ini, sebaiknya tidak melakukannya lagi, yah!
Baca Juga : Meski Sekilas Mirip, Ini Perbedaan Produk Makeup Oily Free dan Waterproof yang Wajib Beauty Junkie Tahu
Seperti yang dilansir Stylo.ID dari Popsugar, penerapan teknik baking dan concealer yang terlalu basah akan membuat tampilan kamu menua 10 tahun.
Kenapa?
Pasalnya, teknik baking akan membuat tampilan kulit bawah mata terlihat kering, sehingga lebih menonjolkan garis halus pada wajah dan justru memperlihatkan garis wajah yang tidak terlihat.
Baca Juga : Hadiri Ulang Tahun Liliana Tanoesoedibjo, Maia Estianty Terlihat bak ABG dengan Makeup Flawless
Teknik baking ini menjadi tren karena banyak dipakai oleh para beauty blogger, namun tidak semua yang dipakai beauty blogger harus kamu ikuti bukan? (*)