Miliki Jenis Kulit Sensitif, Hindari Produk Kosmetik dan Skincare yang Mengandung 3 Bahan Kimia Berikut Ini

By Justina Nur Landhiani, Selasa, 19 Maret 2019 | 15:52 WIB
Miliki jenis kulit sensitif, hindari produk kosmetik dan skincare yang mengandung 3 bahan kimia berikut ini (Freepik.com)

Stylo.ID - Memiliki jenis kulit yang sensitif memang membuat kita jadi makin hati-hati saat memilih produk kosmetik dan skincare.

Hal ini disebabkan jika kita tidak hati-hati dalam memilih produk skincare atau kosmetik, bisa jadi kulit wajah kita jadi berjerawat dan memiliki banyak masalah.

Nah buat kamu yang memiliki jenis kulit sensitif, kamu tidak perlu sama sekali tidak menggunakan semua jenis produk kosmetik dan skincare.

Baca Juga : 4 Pilihan Skincare Untuk Jenis Kulit Sensitif ala Nadia Purwoko Miss Grand Indonesia 2018

Kamu hanya perlu menghindari beberapa bahan tertentu yang terkandung pada skincare dan produk kosmetik, yang dapat memicu reaksi berbahaya saat digunakan di wajah.

Oleh karena itu, simak yuk bahan kimia yang harus dihindari yang biasanya terkandung pada kosmetik dan skincare, seperti yang telah dilansir Stylo.ID dari laman Be Beautiful.

Baca Juga : Merawat Kulit Sensitif Setelah Berjemur ala Nadia Purwoko

# Bahan kimia di kosmetik dan skincare yang harus dihindari untuk pemilik jenis kulit sensitif: Oxybenzone

Bahan kimia di kosmetik dan skincare yang harus dihindari untuk pemilik jenis kulit sensitif: Oxybenzone (Freepik.com)

Oxybenzone adalah bahan kimia yang sering ditemukan di tabir surya dan bertanggung jawab untuk mengganggu keseimbangan hormon pada wanita.

Jika kamu pemilik kulit sensitif, sebaiknya pilih sunscreen yang mengandung zinc oxide atau titanium oxide yang lebih efektif dalam melindungi dari sinar UV serta lebih lembut untuk kulit yang sensitif.

Baca Juga : Nadia Purwoko Ungkap Pakai Sabun Bayi Sebagai Facial Wash Untuk Wajah Sensitif