Penjelasan dan Cara Kerja Suntik Botox dari Dokter Kecantikan, Wajib Tahu!

By Anastasia Wunardy, Senin, 18 Maret 2019 | 10:53 WIB
Apa itu botox dan bagaimana cara kerjanya? (sdbotox.com)

Stylo.ID - Stylovers, pernah dengar tentang prosedur kecantikan yang dinamakan suntik botox?

Kata suntik botox sepertinya masih menjadi kata yang menyeramkan bagi sebagian besar perempuan yang belum mengenal betul prosedur suntik botox yang sebenarnya.

Nah, untuk menjawab pertanyaan tersebut, Nanas Stylo.ID sudah menyiapkan penjelasan mengenai suntik botox yang datangnya langsung dari dokter kecantikan di Maharis Clinic, dr. Yofine.

Baca Juga : Maharis Clinic Resmi Luncurkan Rangkaian Skincare Baru dalam Rangka Ulang Tahun ke 7

Yuk, simak apa itu botox serta bagaimana cara kerjanya di bawah ini!

"Sebenarnya kerjanya merilekskan otot atau membuat otot menjadi lebih lemas," Ujar dr. Yofine ketika ditemui pada acara ulang tahun Maharis Clinic ke 7 pada Kamis (14/03/2019) lalu.

Bahayakah suntik botox? (allure.com)

Yap! Seperti penjelasan dr. Yofine saat ditemui, botox sebenarnya bukanlah prosedur yang membahayakan dan perlu ditakuti, Stylovers.

Baca Juga : Tren Perawatan Kulit Wajah 2019, Masihkah Filler dan Botox Jadi Pilihan Favorit Wanita?

Cara kerja botox adalah dengan melakukan prosedur penyuntikan otot agar membuatnya lebih rileks atau lemas yang nantinya akan membuat otot menjadi lebih kecil, Stylovers.

dr. Yofine juga menjelaskan penyuntikan botox yang membuat otot rileks dan kecil sama seperti cara kerja otot lengan ketika sedang nggak olahraga yang membuatnya terlihat lebih kecil.

"Botox hanya bertahan 6 bulan, sama seperti vaksin yang ada usianya. Jadi, vaksin misalnya hanya 1 tahun lalu sudah hilang efeknya, botox juga selama 6 bulan lalu efeknya hilang," Jelas dr. Yofine