Stylo.ID - Dua tahun berkarya dengan brand yang mengusung nama sendiri, Amot Syamsuri Muda menghadirkan koleksi ke-6 dalam fashion show perdana.
Koleksi busana pria terbaru dari Amot Syamsuri Muda ini bertajuk 'Nower Than Now', terdiri dari dari 40 looks yang season-less.
"Koleksi Nower Than Now ini mengadaptasi tren terkini but i take it to another level, more extra more Amot," ujar Amot Syamsuri Muda saat konferensi pers di Empirica SCBD, Jakarta Selatan.
Baca Juga : COACH Merilis Koleksi Baju Buatan Tangan untuk Musim Gugur 2019
Season-less yang dimaksud dalam koleksi busana pria terbaru Amot Syamsuri Muda ini berarti tidak terikat dengan musim mode yang biasa diadaptasikan dalam rancangan dari desainer atau brand.
Inspirasi dalam fashion show perdana Amot Syamsuri Muda adalah tentang bagaimana dua kubu dapat hidup berdampingan; simbiosis antara buatan alam dan buatan manusia, pertemuan antara apa yang dimiliki bumi dan datang dari kekuatan kosmik, dan memperlihatkan pakaian dengan arti yang lebih dari apa yang dilihat.
Berkolaborasi dengan Atreyu Moniaga Project, koleksi busana pria terbaru dari Amot Syamsuri Muda ini menggunakan karya seni dari enam orang seniman.
Baca Juga : Lino and Sons Rilis Koleksi Berlian Untuk Anak Muda Milenial
Karya seni mereka kemudian ditransfer dengan metode digital printing ke atas bahan katun dengan variasi denim, jersey dan lainnya.
Potongan pola unik diaplikasikan menjadi jaket dan coat, kemeja dan t-shier, celana serta aksesoris.
"Walaupun koleksi terbaru dalam fashion show perdana Amot Syamsuri Muda ini didesain untuk pria, pelanggan kami adalah pria dan wanita. Baju adalah barang yang tak mengenal gender dan hanya badan manusia yang membuatnya berbeda. Maka dari itu, bentuk dari baju-baju dalam koleksi AMOTSYAMSURIMUDA bisa mengikut keinginan cara bergaya kaum milenial," ujar Amot mengenai tren yang ia lihat untuk cara mendesain untuk kaum milenial.
Baca Juga : Ultima II Merilis 2-Way Foundation yang Praktis dan Anti Ribet, Cocok untuk Wanita Urban!
Dapat diambil kesimpulan bahwa koleksi busana pria terbaru dalam fashion show perdana ini juga dapat dikenakan wanita atau bersifat unisex.
Penggunaan warna perak memperlihatkan serat-serat kasar pada bahan yang digunakan adalah menjadi eufemisme penggabungan sebuah dunia lain yang ditemukan di bumi ini.
Koleksi ini dapat dikenakan untuk pelanggan berumur 22 hingga 35 tahun, dapat dibeli melalui kanal e-commerce AMOTSYAMSURIMUDA.
Untuk kisaran harga, koleksi busana pria dalam fashion show perdana ini dijual dari Rp 750.000 sampai dengan Rp 2.500.000.
Tertarik membelinya Stylovers? (*)