Kesalahan Makeup yang Dapat Membuat Kulit Wajah Menjadi Berjerawat

By Irma Joanita, Rabu, 23 Januari 2019 | 13:12 WIB
Kesalahan makeup yang kerap kamu lakukan hingga menimbulkan jerawat (bebeautiful.in)

Namun, jari-jari membawa lebih banyak kuman daripada bagian tubuh lainnya dan mudah ditransfer saat aplikasi makeup.

Lebih baik, kamu memilih kuas makeup atau spons yang juga akan membantu mengaplikasikan produk secara merata.

Kesalahan Makeup yang Dapat Membuat Kulit Wajah Menjadi Berjerawat - Menggunakan kuas makeup yang kotor

Menggunakan kuas makeup yang kotor dapat menyebabkan kulit wajah berjerawat (bebeautiful.in)

Ketika sudah tidak menggunakan jari tetapi merias wajah dengan kuas makeup yang kotor, juga tetap memperburuk keadaan. Pastikan kamu sering membersihkan kuas untuk menghilangkan kotoran dan kuman yang dapat menyebabkan masalah kulit seperti kulit wajah berjerawat.

Baca Juga : Adu Gaya Seksi Cinta Laura vs Yoona SNSD dalam Balutan Outfit yang Sama, Pilih Siapa?

Kesalahan Makeup yang Dapat Membuat Kulit Wajah Menjadi Berjerawat - Tidur saat wajah masih menggunakan makeup

Menghapus makeup sebelum libur adalah hal yang harus kamu lakukan.

Setiap jejak riasan harus bersih dari kulit wajah milikmu untuk membiarkannya bernafas dan rileks di malam hari.

Akan lebih baik jika kamu melakukan double cleansing, yakni dengan menggunakan micellar water atau cleansing oil dilanjutkan dengan mencuci wajah.

Baca Juga : Mengenang 5 Inspirasi Gaya Rambut ala Cut Meyriska yang Sudah Mantap Berhijab

Nah, kamu masih melakukan kesalahan makeup yang mana nih, Stylovers?

Jangan menunggu sampai kulit wajah milikmu berjerawat ya! (*)