Kenakan Busana Mewah, Maia Estianty Terlihat Sangat Modis dan Berkelas!

By Irma Joanita, Minggu, 20 Januari 2019 | 08:47 WIB
Maia Estianty terlihat mengenakan gaya chic mewah yang berkelas. Intip yuk! (instagram.com/maiaestiantyreal)

Stylo.ID - Sosok Maia Estianty memang selalu mencuri perhatian tak hanya karena wajahnya yang awet muda, namun juga gaya busana mewah dan modisnya.

Maia Estianty yang merupakan istri dari pengusaha terkenal ini memang memiliki paras cantik memikat disempurnakan dengan gaya busana mewah dan modis.

Brand busana mewah dan berkelas pun seakan tak pernah luput membalut tubuhnya.

Baca Juga : Jadi Bridesmaid di Pernikahan Edric Tjandra dan Venny Chandra, Penampilan Rianti Cartwright Menyita Perhatian!

Tak heran jika gaya busana mewah Maia Estianty selalu menarik untuk dibahas.

Salah satunya gaya busana Maia Estianty yang terlihat mewah dan berkelas saat berkunjung ke Paris.

Saat mengunjugi kota romantis tersebut, Maia Estianty terlihat memikat dengan gaya busana chic yang mewah.

Maia Estianty tampak menggunakan setelan bermotif senada kala berpose di megahnya bangunan klasik.

Baca Juga : Didukung Jadi Putri Indonesia Hingga Miss Universe, Ini Penampilan Sporty Cinta Laura dengan Perut Berotot

Jaket bermotif dipadu dengan cropped tailored pants bermotif senada dengan nuansa abu-abu membalut tubuh langsingnya tersebut.

Gaya chic mewah Maia Estianty dengan set jaket dan celana (instagram.com/maiaestiantyreal)

Maia Estianty juga menggunakan turtle neck hitam sebagai dalaman yang dihiasi dengan aksesori kalung bernuansa gold.

Gaya chic mewah yang berkelas dengan sentuhan aksesori (instagram.com/maiaestiantyreal)

Menambah kesan chic dan modisnya, Maia Estianty menambahkan aksesori aviator sunglasses dan flat shoes hitam.

Nah, gaya chic mewah ala Maia Estianty ini ternyata dibanderol harga yang fantastis loh!

Baca Juga : Hadiri Pernikahan Edric Tjandra, Ayu Dewi Tampil Memikat Bak Wanita Yunani

Maia Estianty mengenakan rancangan Tory Burch dengan nama Jaket Cameron dengan harga $ 498 atau setara dengan 7 juta rupiah, Stylovers!

Maia Estianty kenakan Cameron Jacket Tory Burch (toryburch.com)

Sementara untuk bawahannya, Cameron Pants, memiliki harga $ 278 atau setara dengan 4 juta rupiah.

Maia Estianty mengenakan Cameron Pants Tory Burch (toryburch.com)

Wah… mahal dan berkelas banget ya, untuk satu set tampilan gaya chic mewah Maia Estianty kali ini? (*)