Tren Rambut 2019 Coba Potong Rambut Kekinian di Mance Salon

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 4 Januari 2019 | 13:37 WIB
Tren rambut 2019 coba potong rambut kekinian di Mance Salon (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

Stylo.ID – Di penghujung tahun 2018 lalu, Cece Stylo.ID berkesempatan coba potong rambut ala tren rambut 2019 yang kekinian di Mance Salon.

Tahun baru 2019 Cece pingin tampil dengan gaya baru tren rambut 2019 di Mance Salon.

Untuk mendapatkan gaya tren rambut 2019, rambut Cece dianalisis terlebih dahulu oleh Mance sebagai hair stylist.

Rambut Cece sebelum dipotong terlebih dahulu dicat dengan gaya tren warna rambut 2019 oleh Christopher Masduki.

Mance sebagai hairstylist yang akan menangani potongan rambut Cece untuk tren rambut 2019 coba potong rambut kekinian di Mance Salon (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

Mance sedang menjelaskan sisi samping rambut Cece yang tipis sehingga perlu di layer (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

“Rambut Cece ini memang agak ikal, tapi di sisi kanan dan kirinya agak lemah karena lemas. Jadi akan saya buat area yang tipis ini di trap layer. Jadi pewarnaanya akan lebih kelihatan dan di muka akan lebih cantik,” tutur Mance ketika menjelaskan kondisi rambut Cece.

Jenis rambut Cece yang tipis dan ikal memang perlu diakalin dengan menentukan potongan rambut yang bisa membuat tampilan rambut mengembang tapi tidak berlebihan.

Baca Juga : Prediksi Tren Warna Rambut 2019 Menurut Hair Dresser Tony & Guy David Mercer

Yap, sebelumnya nih Cece merasa tidak cocok dengan potongan rambut layer yang terlalu tinggi yang kemudian membuat rambut Cece mengembang.

Stylovers pernah ada pengalaman yang sama seperti Cece?

Akhirnya Cece lebih nyaman dengan potongan rambut yang rata, namun menurut Mance justru rambut rata tidak akan cocok untuk jenis rambut Cece yang tipis.

Untuk menonjolkan rambut yang sudah di highlight, perlu adanya volume agar penampilan Cece lebih maksimal.

Layer trap di area belakang rambut akan memberikan tampilan rambut mengembang tetapi tidak berlebihan (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

Baca Juga : 5 Aksesori Rambut Untuk Tren Model Rambut 2019 yang Wajib Kamu Punya

Awalnya panjang rambut Cece di bawah bahu, kemudian setelah diwarnain menurut Mance pasti di bagian ujung rambut menjadi tipis, jadi bagian ujung rambut Cece perlu dirapihin.

“Nah rambut Cece yang mengembang dan modelnya rata akan dibuat trap supaya lebih terbentuk. Untuk bagian depan, antara poni dan layernya akan dibuat menyambung agar rambut lebih terlihat banyak dan tebal,”

Rambut Cece Stylo.ID sebelum dan sesudah di potong dan diwarnai rambutnya dengan gaya tren rambut 2019 (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

Baca Juga : Prediksi Tren Gaya Rambut 2019 ala Aktris dan Penyanyi Hollywood

Hasil akhir makeover di Mance Salon, Cece sangat suka dengan potongan dan juga warna rambut yang membuat penampilan Cece di tahun 2019 lebih kece.

Potongan trap layer yang tidak terlalu tinggi sangat cocok mengakali rambut tipis Cece agar lebih bervolume namun enggak mengembang setelah dikeramas.

Mance, Cece Stylo, dan Christopher di Mance Salon untuk makeover tren rambut 2019 (Grace Kencana Pranata/ dok.Stylo.id)

Buat kalian yang ingin mencoba potongan rambut dan tampil kece dengan warna rambut ala tren rambut 2019, kalian bisa datang ke Mance Salon di Jalan Lauser, Jl. H. Nawi Raya No.72 B, RT.9/RW.8, Gunung, Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan.(*)