Nggak hanya dari gaya busana, tampilan kompak Theresa Wienathan dan Nia Ramadhani terlihat saat mereka menggunakan high knee boots.
Theresa memilih atasan warna merah dengan rok mini hitam yang dilapisi oleh legging hitam berwarna senada serta high knee boots berwarna beige yang chic.
Sedangkan Nia Ramadhani memilih nuansa hitam dengan jaket dan leging hitam yang disempurnakan dengan high knee boots berwarna tan.
High knee boots ini berhasil jadi statement dalam tampilan keduanya sehingga tampak makin modis.
Baca Juga : Jadi Menantu Keluarga Bakrie, Nia Ramadhani dan Ling Ling Pernah Pakai Tas Kembar Puluhan Juta
4. Tampilan Kompak Nia Ramadhani dan Theresa Wienathan - Long Dress
Tampilan kompak Theresan dan Nia Ramadhani selanjutnya adalah dengan balutan long dress yang membuat tampilannya feminin.
Theresa memilih long dress hitam yang dihiasi dengan motif berwarna oranye kemudian dipadukan dengan strap heels transparan.
Nia Ramadhani menggunakan off shoulder dress berwarna cokelat yang dipadukan dengan sepatu boots berwarna kuning yang nyentrik.
Kompak banget kan Theresa Wienathan dan Nia Ramadhani? (*)