Cara Ampuh Mengatasi Foundation yang Terlalu Gelap dari Warna Kulit

By Justina Nur Landhiani, Rabu, 21 November 2018 | 19:05 WIB
Cara ampuh mengatasi warna foundation terlalu gelap dari warna kulit asli (Freepik.com)

Salah satu cara lagi untuk mengatasi warna foundation yang terlalu gelap adalah dengan mencampurnya menggunakan primer.

Campuran primer dan foundation akan membuat warna foundation jadi lebih terang.

Tak hanya itu, kamu akan mendapatkan hasil makeup yang dewy, serta tahan lama.

Baca Juga : Rekomendasi Foundation Harga 100 Ribuan Untuk Kulit Berminyak

5. Cara mengatasi foundation terlalu gelap dari warna kulit: campur dengan foundation lebih terang

Cara mengatasi foundation terlalu gelap dari warna kulit: campur dengan foundation lebih terang (freepik.com)

Jika kamu memiliki masalah untuk menemukan shade warna foundation yang tepat, kamu hanya perlu menemukan foundation yang warnanya terlalu gelap atau terlalu terang.

Kamu bisa membeli 2 foundation tersebut sekaligus, kemudian campur sampai kamu mendapatkan shade yang tepat.

Caranya, masukkan foundation yang lebih terang pada wadah, kemudian tambahkan sedikit demi sedikit foundation yang gelap ke dalam wadah tersebut.

Hentikan sampai kamu telah menemukan shade yang pas dan sama dengan warna kulitmu.

Baca Juga : Ini Beda Pengaplikasian Foundation dengan Jari, Brush dan Beauty Blender Menurut Ryan Ogilvy Sudah Tahu?

6. Cara mengatasi foundation terlalu gelap dari warna kulit: gunakan corrector

Cara mengatasi foundation terlalu gelap dari warna kulit: gunakan corrector (bebeautiful.in)

Buat kamu yang nggak mau repot, kamu bisa langsung menggunakan corrector yang memang berfungsi untuk mengatur foundation.

Corrector dapat membuat warna foundation lebih terang serta menambah undertone.

Nah Stylovers, itu tadi 6 cara yang ampuh untuk mengatasi warna foundation yang terlalu gelap dari warna kulit asli kamu.

Baca Juga : 5 Pilihan Foundation dengan Shade Warna yang Cocok Untuk Kulit Sawo Matang

Selamat mencoba! (*)