Stylo.ID - Fashion desainer muda Putri Utami hadirkan koleksi "Mendung" di ajang Jogja Fashion Week 2018.
Tema "Mendung" diusung oleh Putri Utami yang jadi salah satu desainer muda yang tampil di Jogja Fashion Week 2018.
Karya terbaru Putri Utami tampil memeriahkan panggung perhelatan fashion terbesar di Yogyakarta ini.
"Mendung" biasanya identik dengan akan turun hujan, meski mendung tak mesti hujan.
Baca Juga : Cara Agar Tidak Terlihat Gemuk Saat Pakai Busana Rajut dari Fashion Desainer Lia Mustafa
Saat mendung datang, setiap orang akan bersiap diri untuk berjaga-jaga karena mendung bisa membawa hujan dan badai.
Namun, pada sudut pandang yang lain mendung bisa menjadi keteduhan serta kenyamanan.
Hal itulah yang juga menjadi inspirasi Putri Utami pada karya terbarunya di Jogja Fashion Week 2018 yang ditampilkan pada hari Selasa (20/11), di Hartono Mall, Yogyakarta.
"Lewat Mendung saya ingin menyampaikan bahwa hidup tidak sekedar hitam dan putih," jelas Putri Utami.
Baca Juga : Cara Mengatasi Foundation yang Tidak Menempel di Bagian Hidung
Selanjutnya, Putri Utami menuangkan ide tersebut lewat 5 look yang ditampilkan di hadapan pencinta mode di Jogja Fashion Week 2018.
OTW Jadi Ibu Bhayangkari, Intip Gaya Anggun Febby Rastanty di Momen Pengajian Sebelum Dinikahi Polisi
KOMENTAR