Stylo.ID - Tak hanya mementingkan omset, ternyata dunia mode kini semakin menunjukan kepedulian terhadap lingkungan untuk memproduksi sebuah produk fashion.
Hal ini dibuktikan dengan merek Burberry yang mengumumkan akan berhenti membakar produk yang tidak dijual untuk mengurangi polusi udara, dan disusul dengan deretan merek lainnya yang mengumumkan akan berhenti menggunakan bulu asli dalam koleksinya.
Dan, sekarang kembali datang kabar menggembirakan dari kolaborasi Adidas x Stella McCartney yang merilis sepatu dari bahan yang ramah lingkungan.
Baca Juga : Inspirasi Fashion Hijab ala Mega Iskanti dengan Pleated Skirt Untuk Tampil Manis Saat Liburan
Seperti yang Stylovers tahu bahwa Stella McCartney adalah salah satu desainer ternama yang paling peduli dengan lingkungan untuk deretan koleksi produk fashionnya.
Seperti yang Dinda Stylo.ID lansir dari Vogue, Stella McCartney ingin seumur hidupnya merancang produk fashion dengan kulit imitasi, rajutan, dan bahkan kini dengan plastik daur ulang untuk koleksi Adidas x Stella McCartney.
McCartney sendiri telah selama 13 tahun bekerja menjadi bagian dari Adidas dan kolaborasi untuk sneakers Stan Smith ini menjadi salah satu ide yang paling ditunggu-tunggu.
"Bertahun-tahun yang lalu, saya diberi sepasang sepatu kulit vegetarian Stan Smith oleh suami saya dan Adidas," katanya seperti yang Dinda Stylo.ID lansir dari Vogue.
Kemudian, McCartney melanjutkan bahwa terpikir olehnya tentang tidak ada perbedaan dari kulit imitasi dengan kulit yang asli.
"Saya langsung terpikir bahwa berapa banyak nyawa hewan yang dapat diselamatkan jika Stan Smith dan Adidas akan berubah dari kulit asli menjadi kulit vegetarian, dan menggunakan perekan non-hewani," katanya.
Dan, hasilnya kolaborasi ini menjadi tercipta dan akan mulai resmi diluncurkan di publik pada tanggal 10 September mendatang.
KOMENTAR