Stylo Indonesia – Anggapan kalau produk skincare hanya untuk kaum perempuan adalah salah besar. Soalnya, terlepas dari gender, merawat kulit adalah kewajiban setiap seorang.
Memiliki kulit yang sehat bukan hanya untuk meningkatkan kepercayaan diri, tetapi juga untuk mencegah berbagai permasalahan kulit yang bisa mengganggu kenyamanan kamu.
Memahami bahwa perawatan kulit adalah kebutuhan semua orang. Cosmo Colony atau CO.CO hadir sebagai brand skincare lokal yang inklusif untuk semua jenis kulit, usia, dan gender.
Meski baru perdana hadir pada Februari 2024, CO.CO memiliki pendekatan yang unik dan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Macam-macam Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Dipakai Bersamaan
Founder CO.CO Fanny mengatakan, CO.CO percaya bahwa setiap orang berhak merasa percaya diri tanpa dibatasi oleh standar kecantikan yang tidak realistis. Kepercayaan diri itu bisa dimiliki salah satunya dengan memiliki kulit yang sehat alami.
“Oleh karena itu, CO.CO juga mengajak semua orang untuk lebih peduli dalam menjaga kesehatan kulit, terlepas dari gender dan usia mereka,” kata Fanny dalam keterangan tertulis yang diterima Stylo Indonesia, Kamis (30/5/2024).
Untuk diketahui, CO.CO sudah merilis empat produk sejak pertama kali rilis, yaitu Bright Beginning Niamide Serum, Youthful Radiance Hyacid Serum, Cerabeads Moisturising Cream, dan Invisible Finesse Moisturising Gel.
Keempat produk tersebut dikembangkan dengan formula yang lembut dan teknologi yang dapat memaksimalkan penyerapan skincare pada kulit, sehingga dapat memberikan hasil maksimal. Uniknya, produk tersebut juga aman dipakai untuk anak-anak usia mulai 11 tahun.
Baca Juga: Tak Hanya Ada di Skincare, Ini 7 Makanan Sumber Retinol yang Baik Dikonsumsi!
Terbaru, CO.CO kembali memperkenalkan produk skincare terbarunya pada Selasa (4/6/2024), yaitu Uvbrella Sun Dose Serum SPF50 PA++++ dan Uvbrella 2-in-1 Body Sun Serum Lotion SPF 50 PA++++.
Mengusung tagline “The First Anti-Pollution Sunscreen di Indonesia”, sunscreen ini dirilis untuk melindungi dan merawat kulit dari sinar ultraviolet A dan B, blue light, sekaligus polusi dan radikal bebas yang berisiko merusak kesehatan kulit.
KOMENTAR